Tim Vaksinator Puskesmas Bugangan bersama Bhabinkamtibmas Polsek Semarang Timur, menggelar Vaksinasi 'Ndodok Lawang' di Kelurahan Bugangan, Kecamatan Semarang Timur, Selasa (14/12) siang.
- Kasus Covid-19 Terus Menurun, Klaster Baru Tidak Ditemukan
- Ratusan ASN Pemkab Magelang Jalani Skrining Kesehatan
- Pemkot Semarang Sediakan Fasilitas Vaksin Booster
Baca Juga
Dalam vaksinasi keliling, petugas mendapati beberapa warga yang menolak untuk divaksin. Siti Mukayah (63) warga Kabupaten Salatiga, salah satu warga yang menolak divaksin.
“Gak, Saya Gak mau vaksin. Banyak yang meninggal habis vaksin. Anak saya juga melarang saya untuk vaksin. Jadi jangan paksa saya untuk divaksin,” ujar Siti Mukayah kepada petugas.
Berbeda dengan Siti Mukayah, warga lain, Taufik Nur (22), juga sempat menolak keras divaksin. Namun, setelah mendapat penjelasan dari petugas, Taufik akhirnya bersedia disuntik.
Dalam vaksinasi ndodok lawang, tim vaksinator mendatangi setiap rumah warga dan mengajak untuk vaksin di tempat. Beberapa warga yang tengah tidur, langsung bersedia divaksin.
“Masih tidur tadi. Dengar pintu diketuk dan ada polisi, ternyata mau nyuntik vaksin. Kaget juga senang didatangi petugas, jadi gak perlu datang ke puskesmas dan antre,” kata Nur Asiah, warga Bugangan.
Sementara itu, Koordinator Vaksinator Puskesmas Bugangan, Dokter Krisitiana, mengatakan, vaksinasi ndodok lawang merupakan strategi Pemerintah Kota Semarang dalam rangka percepatan vaksinasi. Pencapaian hampir 100 persen dalam vaksinasi dosis pertama, disusul vaksinasi dosis kedua dengan target 100 persen pada akhir tahun 2021.
“Pada intinya, ini upaya kita dalam melakukan percepatan vaksinasi. Apalagi menjelang libur natal dan tahun baru ini, kita antisipasi munculnya kluster baru selama libur. Dan Kami lihat, Sebagian besar masyarakat senang dan berantusias dalam mendapat vaksin,” terang Dr. Kristiana.
Vaksinasi door to door yang digelar di kelurahan Bugangan, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Semarang Timur, Aipda Sukatmo, dengan menggunakan pengeras suara, melakukan sosialiasi dan mengajak warga untuk vaksin. Di Kelurahan Bugangan sendiri, vaksinasi sudah mencapai lebih dari 80 persen.
- Dispertan Bentuk URC untuk Turun ke Lapangan Tangani PMK
- PPKM Level 3 Berlanjut, Pemkot Semarang Genjot Vaksinasi
- Pemkot Solo Gandeng Muhammadiyah Gelar Vaksinasi Massal