Pelatihan make up yang digagas Kader NasDem Jateng, Lestari Moerdijat atau lebih akrab Mbak Rerie semakin diminati kalangan perempuan. Pasalnya, banyak ibu-ibu dan remaja putri yang belum mahir dalam berdandan.
- Seniman Indonesia Ramaikan Perilisan Guardians of The Galaxy
- Subway Biasa Muncul di Drakor Kini Ada di Semarang
- Aktor Korea Selatan Oh Young Soo ‘Squid Game’ Sabet Penghargaan di Golden Globes
Baca Juga
Kegiatan yang rutin digelar setiap hari Selasa ini semakin banyak pesertanya. Event yang juga disupport Majalah Kartini ini digelar di Jepara dan Demak dengan mengambil tema "Cantik Solehah Menyambut Lebaran Bersama Lestari Moerdijat".
Untuk di Jepara digelar di kediaman Ibu Masamah, RT 05 RW 08 Desa Troso, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara dan di Demak di Gedung Serbaguna Balaidesa Bandungrejo, Jalan Raya Bandungrejo, RT 02 RW 02 Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak.
Ratusan ibu-ibu dan remaja puteri dengan antusias mengikuti kegiatan yang digelar mulai pukul 13.00 WIB itu. Meski sedang berpuasa, tidak nampak lelah dari para peserta. Mereka dengan seksama memperhatikan pemateri dari Majalah Kartini.
Pelatihan tersebut diharapkan para peserta mampu tampil cantik dan elegant di hari raya meski make up sendiri. Sehingga lebih percaya diri meski mengenakan jilbab dan make up ala kadarnya.
"Dalam pelatihan, peserta diajarkan bagaimana cara menggunakan Make-Up dan hijab dengan benar, seperti membersihkan wajah sebelum bermakeup, foundation, maskara, lipstick dan lain-lain, agar nantinya saat lebaran terlihat tampil cantik dan solihah," ujar panitia dalam rilisnya kepada RMOLJateng, Selasa (22/5/2018).
- Emina Ajak Remaja Mengekspresikan Kreativitas Melalui Desain
- Pengunjung Mal Ciputra Dapat Kado Natal
- Rayakan Tahun Baru Imlek di GETS Hotel Semarang