Pemkot Pekalongan memastikan harga kebutuhan pokok masyarakat stabil di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4.
Hal itu disampaikan Plt Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM kota Pekalongan, Joko Purnomo.
"Masih cukup stabil, termasuk stok bahan pangan juga tidak ada yang kekurangan," katanya melalui sambungan telepon, Senin (9/8).
Ia mengatakan pantauannya itu dari tiga pasar yakni Pasar Grogolan, Sorogenen, dan Banyuurip.
Untuk harga beras premium yakni Rp. 10.500, beras medium seharga Rp. 10.000 dan gula pasir seharga Rp. 12.000/kg.
Stok beras saat ini 103.548 ton dan gula 66.450 ton, cukup hingga 4 bulan ke depan.
Minyak goreng kemasan seharga Rp.13.000/botol dengan stok sebanyak 1.000 botol.
Lalu, minyak goreng curah seharga Rp. 16.000/liter dan jumlah stok 19.046 liter, cukup sampai 5 bulan.
Untuk gas ukuran 3kg seharga Rp. 20.000 dan persediaannya cukup.
Daging sapi stoknya 66.730 ton dan daging ayam ras sebanyak 106.700 ton cukup hingga 3 bulan.
"Begitu pula, untuk komoditi cabe, bawang merah, dan bawang putih," sebutnya.
- Hadapi Sampah, Pemkot Pekalongan Siapkan Langkah Strategis
- Pemkot Pekalongan Siap Terapkan Kurikulum Coding
- DPUPR Kota Pekalongan Percepat Perbaikan Jalan