- Cegah Kanker Serviks pada Pekerja Perempuan, Kemnaker Gelar Pemeriksaan IVA kepada 500 Karyawan Sido Muncul
- Pengembangan Tanaman Buah Jadi Prioritas di Blora
- Program Pemberdayaan Masyarakat Semen Gresik Raih Approval Rating SLI Tinggi
Baca Juga
Menteri Pekerjaan Umum, Dody Handono memastikan Bendung Colo berfungsi optimal untuk mengairi lahan pertanian. Hal itu diungkapnya saat melakukan kunjungan ke Kabupaten Wonogiri, Sabtu (8/2).
“Saya ingin membuat evaluasi karena merupakan daerah irigasi lama, mungkin perlu rehabilitasi. Kalau ada permasalahan sedimentasi kita akan pikirkan jalan keluarnya,” kata Dody.
Pada kesempatan ini, Dody juga menyempatkan diri untuk mendengar aspirasi dari petani.
“Petani mengeluhkan banyaknya penutupan/ ditutup cor pada saluran yang berada di depan perkantoran/ pertokoan, sehingga mengurangi debit airnya. Untuk ini akan saya komunikasikan dengan kepala daerah, sebagai pemangku kebijakan wilayah,” bebernya.
Bendung Colo ini merupakan sumber air daerah irigasi Colo yang merupakan daerah irigasi lintas provinsi (Jawa Tengah dan Jawa Timur) yang pengelolaannya dilakukan oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo, Direktorat Jenderal (Dirjen) Sumber Daya Air dengan luas areal baku 25.056 hektare (Ha) dan luasan fungsional sebesar 24.679 Ha.
Sedangkan Bendung Colo sendiri operasionalnya dibawah tanggungjawab Perum Jasa Tirto 1. Diketahui, sumber air Bendung Colo berasal dari Bendungan Serbaguna Wonogiri (Waduk Gajah Mungkur) yang dialirkan melalui 2 saluran indukyaitu saluran induk Colo Barat dan Colo Timur dengan total panjang irigasi sepanjang 240,37 km.
Bendung Colo merupakan induk irigasi bagi wilayah kabupaten yang berbatasan dengan Wonogiri bahkan melintas provinsi yakni Jawa Timur.
Untuk saluran Induk Colo Barat mencakup kabupaten Wonogiri, Sukoharjo dan Klaten dengan luas area irigasi mencapai 5.154 Hektar.
Sementara saluran induk Colo Timur meliputi Sukoharjo, Karanganyar, Sragen dan Ngawi dengan luas area irigasi 19.525 hektar.
- Pastikan Ketersediaan Pangan, Setyo Sukarno Sidak Pasar Kota Wonogiri
- Kantar Indonesia Bantah Ada Kaitan dengan Aplikasi yang Beredar
- Pabrik Garmen Siap Tampung Eks Karyawan PT Sritex asal Wonogiri