Evakuasi jenazah pendaki wanita bernama Gati Ambarwati (32) asal Rejomulyo, Kecamatan Kartoharjo, Madiun, Jawa Timur dilaporkan meninggal di puncak Gunung Lawu pada Minggu (29/1/2023).
- Terbakar di Perairan Semarang, Ditpolairud Polda Jateng Evakuasi 52 Kru Kapal KM KIRANA I
- Hendak Memanen Padi, Tewas Tertabrak Kereta Api
- Gedung DPRD Pekalongan Kebakaran
Baca Juga
Informasinya jenazah ditemukan sekitar pukul 12.55 WIB. Di mana jenazah tersebut ditemukan oleh dua orang yakni Jarwo dan Agus.
Jenazah ditemukan di jalur pendakian tepatnya di Gegerboyo. Hingga kini proses evakuasi jasad korban tengah dilakukan tim gabungan sukarelawan.
Anggota Anak Gunung Lawu (AGL), Budi sebut personil gabungan telah berangkat mendaki Gunung Lawu untuk proses evakuasi jenazah melalui pos Cemoro Kandang, Tawangmangu.
"Proses evakuasi dari tim gabungan sudah naik dari kemarin," jelasnya kepada wartawan, Senin (30/1).
Menurut Budi jasad korban ditemukan oleh Agus, seorang pedagang warung di puncak Lawu Harjo Dalem. Saat itu Agus tengah berjalan-jalan di sekitar lokasi dan mendapati korban yang tergelak di Puncak Lawu Gegerboyo.
"Saat didekati dan dicek sudah dalam kondisi meninggal dunia. Saksi kemudian melaporkan temuan tersebut ke pos Cemoro Kandang," paparnya.
Saat ini proses evakuasi jenazah masih berjalan. Tim relawan gabungan yang terlibat diantaranya AGL, BPBD Karanganyar, SAR Kab Karanganyar, PMI, Rengganis, PGL Reka, SAR MTA dan masih banyak lagi.
- HPN 2025 Diperkaya Dengan Pengetahuan Baru Dan Pengalaman Stakeholders
- Tim SAR Temukan Pencari Ikan Yang Hanyut Dan Hilang 24 Jam Di BKT Semarang
- Bantu Ratusan Korban Banjir di Demak, UMK Libatkan Mahasiswanya Turun Tangan