Plt Wali Kota Siap Lanjutkan Program Prioritas di Kota Semarang

Plt Wali Kota Semarang, Hevearita G. Rahayu diminta untuk terus melanjutkan program-program prioritas yang sudah berjalan saat bersama mantan Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi.


Sebut saja kelanjutan pembangunan tol laut yang saat ini sudah berjalan meskipun ada beberapa kendala yang terjadi dilapangan, yakni terkait dengan pembebasan lahan.

"Kendalanya yakni tanah musnah. Nah kendala ini harus diurai, kemarin Pak Hendi sudah mengarahkan agar program ini jalan, serta perlu ada plan A, B, dan C untuk menyelesaikan permasalahan. Nah ini juga sudah berproses," kata Ita, sapaan akrab Plt Walikota Semarang.

Selain pembangunan tol laut, proyek yang saat ini akan berjalan adalah pembangunan simpang lima kedua yang berada di Taman Singosari. Proyek ini sudh direncanakan dan akan menggunakan anggaran tahun 2023.

"Kalau Simpang Lima kedua ini, kemarin sudah disampaikan Disperkim kalau akan diproses tahun ini, termasuk untuk food court," jelasnya.

Ita menyebut untuk Detail Engginering Design (DED) Simpang Lima kedua ini bahkan sudah selesai. Bahkan untuk pembangunannya nantinya akan menggandeng pihak ketiga karena anggaran dari Pemkot Semarang cukup terbatas.

"Mungkin akan menggandeng pihak ketiga agar lebih cantik. Misalnya di Taman Indonesia Kaya, atau Taman Kasmaran yang ada Microlibrary," paparnya.

Program yang lainnya adalah proyek pengolahan sampah menjadi energi listrik (PSEL) Jatibarang yang hingga saat ini masih berproses. Dirinya mengaku akan terus mempelajari dan melihat proyek PSEL karena memang sebelumnya dirinya tidak masuk dalam tim.

"PSEL juga sudah berproses, nanti saya akan melihat dulu kurangnya dimana," tandasnya.