Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol. Mohammad Iqbal menjelaskan saat ini pihak kepolisian masih melakukan negosiasi terhadap para napi.
- Dua Pengendara Tewas Terlibat Kecelakaan di Tol Tembalang
- BNPB : 9 Wilayah Jawa Tengah Terdampak Bencana Banjir
- Tertamper Kereta, 2 Penumpang Minibus Tewas Seketika
Baca Juga
"Karena sekarang masih dalam negosiasi. Doakan saja," kata Iqbal di Mako Brimob, kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Rabu (9/5) seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL
Pernyataan Iqbal ini mengkonfirmasi terkait adanya kabar penyanderaan oleh para napi terhadap enam anggota kepolisian yaitu, Bripka Iwan Sarjana, Briptu Fandi, Bripka Deni Setiadi, Iptu Ros Puji, Bripda Syukron dan Bripda Wahyu Catur.
Dan berdasarkan informasi yang diperoleh, para napi berhasil menguasai 30 pucuk senjata dan menguasai 300 amunisi.
Masih dari kabar yang berkembang, adapun permintaan para tahanan saat melakukan negosiasi, mereka ingin dipertemukan kepada Aman Abdurrahman yang mengklaim sebagai amir ISIS di Asia Tenggara, yang berada di rutan Mako Brimob.
"Masyarakaat harap tenang bahwa kami meyakinkan bahwa situasi dapat kami kendalikan," pungkas Iqbal.
- Belum Rampung, Kabupaten Batang Dilanda 9 Kali Gempa Susulan
- Penjaga Malam Diduga Menjadi Korban Pembunuhan
- Aktivitas Vulkanik Masih Tinggi, Gunung Merapi Tercatat 20 Kali Muntahkan Awan Panas