Ratusan Pelajar hingga Lansia Bertanding di Turnamen Tenis Meja Subah Cup 2023

Kejuaraan tenis meja Subah Cup 2023 diikuti 115 peserta se-Kabupaten Batang mengikuti gelaran itu.


"Terakhir ada (kompetisi tenis meja) di Subah itu tahun 90-an. Ini kami adakan lagi dan tingkatnya langsung se Kabupaten Batang," kata Ketua panitia Subah Cup 2023, Mega Suprana di GOR Satria Subah, Minggu (23/7).

Ia menyebut, ada yang unik unik di kategori dilombakan di Subah Cup 2023. Lomba terbagi dua kategori umum dan usia 55 tahun ke atas.

Kategori umum diikuti 90 peserta dari berbagai umur dengan termuda usia Sekolah Menengah Pertama (SMP). Lalu kategori usia 55 tahun ke atas sejumlah 25 peserta. Usia peserta tertua mendekati 70 tahun.

Ia menjelaskan, alasan menggelar kategori usia 55 tahun untuk menumbuhkan kembali semangat tenis meja. Sebab, kompetisi usia lanjut jarang dilakukan.

"Tujuan kami adalah membangkitkan kembali semangat olahraga tenis meja," ucapnya.

Penanggung jawab lomba, Slamet Susilo menyebut kompetisi tenis meja di Kabupaten Batang tidak banyak. Bahkan, ia menilai gairah tenis meja masih kalah dengan olahraga lainnya, semisal badminton dan sepakbola.

"Setelah digelar ternyata banyak yang ikut. Saya harap banyak kompetisi seperti ini. Lalu Subah Cup 2023 bisa rutin digelar," ucapnya.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Batang, Danang Aji Saputra mengapresiasi semangat panitia menggelar Subah Cup 2023. Menurutnya, selama ini even tenis meja di Kabupaten Batang memang belum banyak.

Kader Partai Golkar itu berharap kompetisi serupa bisa kembali digelar. Lalu, pemerintah Kabupaten Batang melalui KONI serta Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Batang, bisa mendukung penuh olahraga tenis meja.

"Sehingga akan muncul bibit bibit atlet tenis meja yang nantinya bisa berprestasi mewakili Kabupaten Batang," ucap ketua Komisi A DPRD Kabupaten Batang itu.

Danang Aji Saputra berharap Subah Cup 2023 rutin digelar. "Bahkan, pada even selanjutnya bisa mengundang atlet nasional dan Subah Cup 2023 bisa menjadi ajang pembibitan atlet Kabupaten Batang," terang donatur utama kegiatan ini.