Rektor Baru UNS Sidak Pelaksanaan UTBK 2019

Rektor Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) yang baru Prof Jamal Wiwoho dan Ketua UTBK pusat UNS Prof Sutarno pantau langsung pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) SBMPTN 2019.


Sementara itu pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) SBMPTN 2019 di UNS ini diikuti sebanyak  39479 perserta. Mereka tersebar di beberapa lokasi yang telah disediakan oleh panitia.

Rektor baru UNS Prof Jamal Wiwoho bahkan berkesempatan untuk melakukan peminjauan langsung pelaksanaan tes UTBK yang digelar di lantai 4 Fakultas Kedokteran UNS.

Keterangan dari Jamal Wiwoho,  UTBK ini terbagi dalam dua gelombang. Gelombang pertama diikuti sebanyak 18.425 perserta. Sedangkan gelombang kedua diikuti sebanyak 21.054 perserta.

"Pelaksanaannya ada dua gelombang dan kita menyediakan enam lokasi ujian di dalam kampus dan sisanya di luar kampus," jelasnya kepada media, Sabtu (13/4).

Sedangkan enam lokasi yang dimaksud adalah FMIPA, Fakultas Kedokteran, FSRD, FEB, Fisip dan UPT-TIK. Sedangkan diluar kampus dilaksanakan di sembilan sekolah mitra. Sejumlah 69 laboratorium komputer digunakan untuk ujian UTBK.

Sementara itu Ketua UTBK pusat UNS Prof Sutarno menambahkan jumlah peserta yang  mengikuti ujian kelompok Saintek berjumlah 18.637 orang dan yang mengikuti ujian kelompok Soshum berjumlah 20.842.

"Sedangkan untuk peserta Bidikmisi yang mendaftar UTBK di pusat Universitas Sebelas Maret berjumlah 13.578 orang," terangnya.

Sedangkan bagi peserta berkebutuhan khusus yakni peserta tuna netra ada 3 orang yang akan melakukan ujian pada tanggal 4 Mei 2019 ada satu orang dan 25 Mei 2019 ada di lokasi ujian UPT TIK UNS.

"Nantinya nilai UTBK ini akan dipergunakan sebagai dasar seleksi SBMPTN yang pendaftarannya akan dibuka pada tanggal 10-24 Juni 2019 " tutupnya.