Rumah Sakit Mitra Siaga, Siap Hadapi Mudik Lebaran

Direktur RS. Mitra Siaga, dr. Muslich Dahlan bersama awak media menjalin kebersamaan silahturahmi sinergitas kemitraan, Buka bersama di Kafe Kedai Air, Kota Tegal, kemarin. Sofia/RMOLJateng
Direktur RS. Mitra Siaga, dr. Muslich Dahlan bersama awak media menjalin kebersamaan silahturahmi sinergitas kemitraan, Buka bersama di Kafe Kedai Air, Kota Tegal, kemarin. Sofia/RMOLJateng

Menjelang arus mudik hari raya idul fitri 1446 H, Rumah Sakit Mitra Siaga menyiapkan diri menghadapi lonjakan pasien Hal tersebut di sampaikan oleh dokter Muslich Dahlan, Direktur RS Mitra Siaga Tarub, Kamis, (20/3) di Kafe Kedai Air Jl. Nakula, Kota Tegal.


"Persiapan dan koordinasi sudah kami lakukan untuk menghadapi berbagai kemungkinan selama Lebaran," ujar dr, Muslih kepada RMOLJateng.

Sesuai jadwal dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tegal pihaknya juga menyiapkan 1 titik posko kesehatan selama 4 hari yang berlokasi di Tol Lebeteng.

Baik, RS Mitra Siaga Kramat maupun RS Mitra Siaga Tarub menyediakan layanan On Call jika ada keadaan darurat. Masyarakat yang membutuhkan layanan jemput pasien bisa menghubungi nomor 0283-4544-3333 atau 0283-4544-9999.

Dalam persiapan arus mudik RS Mitra Siaga menambah satu dokter jaga di luar jadwal normal. Sementara itu, mobil ambulans akan berkeliling untuk memberikan pelayanan yang lebih efektif kepada masyarakat.

"Lebaran kan bukan hanya tahun ini saja, jadi kami selalu antisipasi mobil ambulan keliling, siap memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat," jelas dr. Muslih.