Sambut KIT, Pemkab Batang Punya Belasan Ribu Tenaga Siap Kerja

Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Batang, Suprapto menyebut sudah menyiapkan data pencari kerja untuk menyambut Kawasan Industri Terpadu.


Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Batang, Suprapto menyebut sudah menyiapkan data pencari kerja untuk menyambut Kawasan Industri Terpadu.

Ia mengatakan, data terbaru pencari kerja di Batang mencapai 16.755 jiwa. Data tersebut berasal dari tingkat pemerintahan desa.

Rinciannya, 2.555 lulusan SD, 3.602 lulusan SMP, 9.584 lulusan SMA, 174 lulusan Diploma, 835 lulusan S1 dan lima lulusan S2.

"Tapi data itu belum by name by addres, karena itu kami kembangkan aplikasi database pencari kerja yaitu Batang Karir yang bisa diunduh di ponsel," katanya, Minggu (7/3).

Ia mengatakan para pencari kerja diharapkan mengisi data di aplikasi tersebut.

Isi aplikasi tersebut untuk pencari kerja antara lain CV online hingga tes psikologi online. Data yang masuk itu bisa jadi refernsi para penyedia kerja di masa mendatang.

"Di sana juga ada statistik keterampilan hingga informasi lowongan kerja di Batang," jelasnya.

Selain aplikasi yang bisa diunduh di playstore, layanan itu juga bisa dibuka dikarir.batangkab.go.id.

"Hingga saat ini sudah ada 4.574 pencari kerja dengan data lengkap," jelasnya.

Suprapto mengakui saat ini, sistem itu hanya sekadar database.

Pada masa mendatang, pihaknya akan mengintegtasikan data itu dengan penyedia kerja.