Selama Libur Nataru, KAI Commuter Operasikan 30 Perjalanan Per Hari

Masa angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023-2024 ditetapkan mulai hari Rabu tanggal 20 Desember 2023 sampai dengan 7 Januari 2024.


Untuk mempermudah perjalanan pelanggan  KAI Commuter menambah perjalanan cummuter Line Jogja - Solo pada Masa angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru).

VP Corporate Secretariy KAI Commuter Anne Purba memperkirakan puluhan ribu orang akan memanfaatkan Commuter Line selama Libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. 

"Diperkirakan mulai 21 Desember hingga 7 Januari 2024 sekitar 800 ribu hingga 1 juta penumpang akan mengunjungi Solo dan Yogya," jelas Anne Purba, Jumat (22/12) malam. 

Ditambahka  Anne sebagai operator Commuter Line siap menyukseskan agenda angkutan Nataru tahun ini. Persiapan sudah dilakukan sejak awal untuk antisipasi meningkatnya pengguna Commuter Line di sejumlah stasiun. 

"Persiapan baik dari segi operasional, sarana hingga fasilitas layanan pengguna," paparnya. 

Khusus wilayah Daop  VI Yogyakarta pada masa angkutan Nataru ini, KAI Commuter akan mengoperasikan 30 perjalanan setiap hari terhitung mulai 21 Desember 2023 hingga 3 Januari 2024. 

"Dengan penambahan 10 perjalanan pada hari kerja dan 6 perjalanan pada akhir pekan," lanjut Ane. 

Dibukanya jalur Solo - Jebres dan Palur sejauh ini bisa mengurai kepadatan di penumpang di Stasiun Solo Balapan.

Pasalnya stadiun solo Balapan menjadi yang paling padat yakni 4000 penumpang per hari sekarang rata rata menjadi 2000 orang perhari.

Diprediksi jumlah pengguna Commuter Line Yogya-Solo pada musim Nataru tahun ini adalah 365 ribu atau 11% lebih tinggi dari tahun sebelumnya di angka 330 ribu orang.

"Sementara untuk perjalanan KA Prambanan Ekspres (Prameks) Yogyakarta-Kutoarjo PP tetap mengoperasikan 8 perjalanan setiap harinya," paparnya lebih lanjut. 

Untuk pengamanan dan  pelayanan Posko Nataru 2023-2024, KAI Commuter menyiagakan 205 orang petugas diantaranya 162 sebagai Security Stasiun dan Aset, 39 sebagai Security diatas KA, ditambah dua anggota POLRI dan 2 orang sebagai operator.