Semburan Api Mendadak Muncul Dari Pekarangan Warga Sragen

Fenomenal angka berupa semburan api yang mendadak keluar dari dalam tanah gegerkan warga dukuh Banyurip, Desa Bonagung, Tanon, Sragen. Semburan api terjadi pada, Minggu (18/8)sekira pukul 18.00 WIB.


Warga langsung memenuhi lokasi semburan api yang membentuk lubang, tersebut ditemukan didalam pekarangan milik Rebo (45), warga Dukuh Banyurip, Bonagung, Tanon.

Yanto, salah satu warga mengaku awalnya hanya tersa seperti uap panas dirasakan warga sekitar. Kejadiannya usai Maghrib, terasa hawanya sangat panas dibanding biasanya.

"Awalnya warga mengira pak Rebo sedang membuat api unggun. Namun saat didekati ternyata itu ada api keluar dari dalam tanah. Kelihatan tanahnya berlubang," papar Yanto, Senin (19/8).  

Sementara itu, Kepala Desa Bonagung, Suwarno membenarkan adanya peristiwa langka yang terjadi di desanya. Munculnya api diperkirakan habis Maghrib.

Menurutnya sumber api tersebut keluar dari dalam lubang bekas sumur gali di yang ada di halaman salah satu warganya. Namun dari lubang bekas sumur itu tidak ditemukan sumber air.

"Kami sudah laporkan ke pihak terkait. Semalam Pak Kapolsek Tanon langsung meninjau ke lokasi," paparnya.

Suwarno juga menambahkan pesan Kapolsek agar warga berhati-hati dan tidak melihat terlalu dekat dengan lokasi. Untuk selanjutnya pihaknya sudah menyerahkan kepada tim peneliti yang lebih memahaminya.

"Sebelum muncul api, tanah di sekitar lokasi terasa panas dan agak hangus, dan sore kemarin muncul api," tegas Suwarno.