Seorang PSK di lokalisasi Gambilangu (GBL) desa Sumberejo Kecamatan Kaliwungu, nyaris jadi korban pembunuhan pria hidung belang, Jumat (16/2). Beruntung, nyawa korban dapat tertolong meski kondisinya kritis.
- Pelaku Pembacokan Guru Disangkakan Hukuman 12 Tahun Penjara
- Gandeng LBH Ansor, Anak Haniyah Korban Pembunuhan di Batang Minta Polisi Tangkap Pelaku
- Polres Pekalongan Bekuk Sindikat Pembobol Minimarket Pantura Jateng-Jabar
Baca Juga
Hingga saat ini korban yang diketahui bernama Utami alias Unyil (35) warga Kabupaten Purwodadi masih menjalani perawatan intensif di ruang HCU rumah sakit Darul Istiqomah Kaliwungu.
Kejadian nahas yang menimpanya itu bermula saat dirinya nongkrong di salah satu tempat karaoke di lokalisasi GBL., tiba-tiba didatangi pelaku dan mengajaknya kencan.
Pelaku dan korban berkencan dengan menyewa salah satu kamar milik Sumi.
Dua jam berlalu, pelaku keluar kamar dan berpamitan dengan pemilik kamar dan mengatakan jika sewa kamar dibayar oleh korban.
Tanpa rasa curiga, Sumi membiarkan pelaku pergi begitu saja. Pemilik rumah yang saat itu berada di teras rumah langsung masuk untuk tidur. Namun, pemilik rumah justru mendengar suara dengkuran dari dalam kamar yang disewa korban.
"Saya dengar suaranya kayak orang ngorok. Saya ketuk pintunya tapi korban gak jawab dan saya panggil anak saya," katanya.
Sumi dan anaknya, Yudi, kemudian masuk dan melihat tubuh korban posisi tertelungkup tertindih kasur dan terlilit seprei dengan tubuh telanjang.
"Anakku tak suruh balik badannya dan tak suruh kasih minum tapi mulutnya keluar busanya. Lehernya ada bekas jeratan atau cekikan dan kepalanya lebam. Saya takut terus hubungi polisi," tambahnya.
Korban kemudian dibawa ke rumah sakit Darul Istiqomah Kaliwungu untuk mendapatkan perawatan. Polisi yang mendapat laporan langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah TKP.
Tim Resmob yang dipimpin Kasat Reskrim Polres Kendal, AKP Aris Munandar, langsung memeriksa dan meminta keterangan beberapa saksi. Menurut Aris korban ditemukan oleh saksi dalam kondisi kritis dan mengenaskan.
"Tubuh korban terdapat luka lebam di bagian kepala dan di leher ada luka jeratan seperti tali. Kami duga korban sudah kenal dengan pelaku dan kami masih dalami ini," katanya.
Meski minim data, namun polisi akan berusaha menangkap pelaku dan mengungkap motifnya.
"Motif pembunuhan ini belum kami ketahui tapi kami akan berusaha mengungkap dan menangkap pelaku. Kuncinya cuma dari keterangan korban, semoga korban bisa cepat sembuh," jelasnya.
Saat ini kondisi korban masih tak sadarkan diri dan kritis akibat luka yang di deritanya.
- Satpol PP Kota Pekalongan Pergoki Kumpulan Pemuda Pesta Miras di Lapangan Mataram
- Jaga Kondusifitas Ramadhan, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Sita Ribuan Botol Miras
- Kawanan Perampok Bersenpi Sasaran Sopir Ojol Diringkus Polisi