Serapan vaksinasi di Kota Salatiga telah mencapai 76 persen. Angka itu tercatat sebagai daerah tertinggi nomor satu di Jawa Tengah.
- Pendaftaran Diperpanjang, Jumlah Pendaftar CPNS-PPPK Kota Salatiga 883 Orang
- Pemkot Salatiga Kaji Ulang Bukber Keliling
- Sosok Guru Dinilai Harus Dibekali Tambahan Ilmu Berjenjang
Baca Juga
Hal tersebut disampaikan Sekda Kota Salatiga Wuri Pujiastuti usai mengikuti zoom metting dengan Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo di Rumdin Wali Kota, Senin (2/8).
Wuri menjelaskan, capaian 76 persen itu melampaui target awal.
"Saat ini, kita menuntaskan kelompok lanjut usia (lansia) sebanyak 24 persen. Setelahnya, baru kita memikirkan kelompok anak usia 12-17 tahun," ungkapnya.
Dalam pembahasan bersama gubernur, disebutkan pula jika Salatiga mengajukan vaksinasi tahap I untuk lansia.
"Oleh gubernur, dijadwalkan secepatnya akan didrop saat datang," tandasnya.
Sementara itu, kondisi tingkat kasus Covid-19 di Salatiga kian hari menunjukkan angka penurunan.
"Penambahan hanya 16 kasus, namun memang angka kematian masih terbilang tinggi," pungkasnya.
Sekda terus mengimbau agar masyarakat tidak mengabaikan penggunaan masker serta menghindari kerumunan.
- Cegah PMK, Dinperpa Kota Pekalongan Mulai Suntik Vaksin 150 Ekor Sapi
- Pendaftaran Diperpanjang, Jumlah Pendaftar CPNS-PPPK Kota Salatiga 883 Orang
- Dukung Pemerintah, Majelis Nuruddin 8642 Jepara Gelar Vaksinasi Booster