Media massa berperan melakukan publikasi, edukasi dan menyampaikan informasi kepada publik. Peran ini sangat strategis, karena media massa dapat membangun opini di tengah masyarakat. Oleh karenanya, media massa menjadi salah satu pilar penting dalam negara demokrasi.
- Anjing Pelacak Satpol PP Kota Semarang Bantu Temukan Jenazah Korban Gempa Cianjur
- Tim Satgas Covid-19 Pusat : Masih Banyak Daerah Memasukkan Data Asal-asalan
- Redam Laju Kematian, Tingkatkan Pemahaman Masyarakat Tentang Covid-19
Baca Juga
Dalam konteks pembangunan kolaboratif, media massa juga menjadi salah satu unsur penting. Dukungan media tidak saja memberitakan keberhasilan pembangunan, namun juga memberikan masukan dan kritik. Kritik media menjadi penyeimbang dari kebijakan pemerintah yang dijalankan.
Media massa juga menjadi salah satu unsur penting dalam konsep pentahelix atau kerja multipihak. Bersama pemerintah, kalangan swasta, akademisi, masyarakat atau komunitas, media bahu membahu saling memberi dukungan. Tak ayal, di semua lini kehidupan pembangunan, kehadiran media massa sangat dibutuhkan.
Dalam konteks itulah, media massa dinantikan peranannya dalam turut serta membudayakan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS). Melalui tugas dan fungsi serta peran media, GERMAS dapat lebih dibudayakan dalam segala sendi kehidupan warga melalui informasi, publikasi dan edukasi media massa.
Untuk membudayakan GERMAS, SPEAK Indonesia bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan dan Aliansi Kabupaten/Kota Peduli Sanitasi (AKKOPSI), Senin (22/11/2021) menggelar Diskusi Media dengan tema "Membudayakan GERMAS Melalui Pemberitaan Media", yang digelar secara virtual.
Diskusi dipandu Ketua Jaringan Media Siber Indonesia Jawa Tengah (JMSI) Jawa Tengah, Stefy Thenu, menghadirkan narasumber, yakni Direktur SUPD III Ditjen Bina Pembangunan Daerah, Kementerian Dalam Negeri, Mochamad Abdul Hakam, Sp.PD (Kadinkes Kota Semarang), Triyono Lukmantoro (Dosen Ilmu Komunikasi Undip), Wiwit Heris (Direktur SPEAK Indonesia), dan Pegiat Kampung GERMAS, Wagimin (Kades Pranggong, Kec Andong, Boyolali).
Setelah acara diskusi, akan diselenggarakan Lomba Penulisan GERMAS dengan peserta dari kalangan jurnalis di Indonesia. Pada puncaknya, pengumuman hasil lomba akan dilaksanakan serangkaian dengan pelaksanaan Lokakarya Advokasi dan Horizontal Learning Pembelajaran Pelaksanaan GERMAS di Daerah: “Menguatkan Peran Kepala Daerah Membudayakan GERMAS dalam Kehidupan Bersama” di Semarang, 28-29 November 2021 mendatang.
- Menuju Konstituen Dewan Pers dan Meningkatkan Kompetensi Wartawan Digital
- Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat Mendapat "Surprise" dari Mr Omer Orhun Celikkol
- PPKM Darurat, Pergerakan Penumpang Dan Pesawat Turun 89,5 Persen Di Bandara A Yani Semarang