Tim Satgas Covid-19 Pusat : Masih Banyak Daerah Memasukkan Data Asal-asalan

Fakta mengejutkan kuak Tim Satgas Covid-19 Pusat saat berkunjung ke Kota Salatiga untuk melihat bagaimana penanganan Covid-19 di Kota ini, Rabu (18/8).


Andi Ilham Sahid, Ketua Rombongan Satgas Covid-19 Nasional mengatakan, masih banyak daerah memasukkan data Covid-19 dengan asal-asalan.

"Pemerintah pusat ingin mengetahui data yang diserahkan oleh daerah terkait dengan covid-19. Contohnya Kota Salatiga, data Covid update dan dapat dilihat masyarakat. Namun masih ada daerah memasukkan data Covid-19 dengan asal-asalan," ungkap Andi Ilham Sahid.

Ia menandaskan, kehadirat Satgas Covid-19 Pusat sekaligus belajar terkait penanganan belajar dari Kota Salatiga. Dimana, daerah yang kasus positif dan warganya menjalani isolasi mandiri (isoman) cukup banyak.

Sekaligus, bertujuan melakukan observasi mengenai penanganan Covid-19.  

"Bagaimana situasi psikologis yang ada di dalam masyarakat, dan permasalahan yang ada di lapangan," pungkasnya.

Ia mengakui, dalam menghadapi dan menangani Covid-19-19 di masing-masing wilayah memiliki cara tersendiri. Terutama untuk penanganan terkait kasus positif dan warganya menjalani isoman banyak di satu daerah.

Sesuai jadwal, Tim Satgas Covid-19 Pusat akan melakukan pengecekan ke Rumah Sakit Daerah, Ke Puskesmas, Pusat Isolasi Mandiri dan Pasar.

"Sampai sejauh mana penanganan ini sudah dilakukan. Dari semua yang kita lihat akan kami jadikan  laporan ke Pusat. Sehingga kedepan akan ada sebuah langkah dan solusi yang terbaik," imbuhnya.

Andi juga mengapresiasi bahwa data covid19 di Kota Salatiga sudah sangat terbuka dan update.

Sementara, rombongan Wali Kota Salatiga Yuliyanto SE MM saat berdialog menyambut baik kedatangan Tim Satgas Covid-19 Pusat.

Kedatangan Tim Satgas Covid-19 Pusat ke Kota Salatiga membuat Wali Kota senang. Karena Tim Satgas Covid-19 Pusat bisa turun dan melihat kondisi yang ada di Kota Salatiga secara langsung.

"Ini merupakan dukungan dari Pusat ke Kota Salatiga. Pandemi ini sudah banyak memberikan dampak ke masyarakat. Namun semua aparat dan masyarakat sudah kita kerahkan untuk melawan covid tersebut. Selain itu, antusias  masyarakat untuk melakukan vaksinasi juga tinggi," sebut Wali Kota.