Stok Air PDAM Wonogiri Aman Selama Lebaran

Walau jumlah pengguna air dipredkisi melonjak drastis, akibat banyaknya warga yang pulang kampung saat lebaran ini, namun stok air di Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Giri Tirta Sari Wonogiri dipastikan aman.


"Kami berani memastikan stok air Pada lebaran ini dalam keadaan aman. Sebab dari semua sumber yang ada, belum ada penurunan," kata Sumarjo, Direktur PDAM Wonogiri, Senin (3/6) siang.

Dijelaskan, sampai saat ini pihaknya mencukupi kebutuhan air bagi 37 ribu pelanggan se Wonogiri. Air, diambil dari beberapa sumber yang total produksinya mencapai 400 liter per detik.

"Hanya ada satu kecamatan yang kurang air, yakni Kecamatan Paramggupito. Di kecamatan ini ada ribuan pelanggan, sementara sumber air yang ada hanya mengeluarkan 6 liter per detik sehingga terpaksa dilakukan giliran," ungkap Sumarjo.

Disinggung soal kesiapan libur lebaran, Sumarjo menegaskan bahwa pihaknya telah membuat jadwal giliran piket masuk kerja, sehingga untuk pelayanan air tidak ada libur, kecuali loket pembayaran.

"Kalau ada kebocoran, atau ada permasalahan suplay air ke pelanggan, kami akan secepatnya menangani," papar mantan Kabag Perekonomian Pemkab Wonogiri ini.