Tawuran Pelajar Di Kendal Satu Orang Tewas

Aksi tawuran melibatkan dua kelompok pelajar di jalan lingkar arteri Kaliwungu,  Kamis (19/4) petang mengakibatkan seorang korban tewas.


Korban,  Wahyu Purnomo (17) warga Desa Turunrejo Kecamatan Brangsong,  tewas setelah mendapat perawatan intensif di rumah sakit Dokter Suwondo.

Tak hanya itu,  satu pelajar juga mengalami luka serius dibagian kepala, memar dan punggung akibat dikeroyok dalam tawuran.

Korban luka atas nama Safrin Prasetyo warga Plososari Kecamatan Patean yang merupakan pelajar SMK AYP Patean mendapat perawatan di puskesmas Kaliwungu akibat sabetan senjata tajam di kepala dan punggung.

Menurut Safrin Prasetyo, dirinya tidak tahu persis kejadiannya. Yang dirinya tahu banyak orang saling pukul dan dia yang tadinya hendak lari justru terkena sabetan senjata tajam di punggung.

"Saya nggak inget lagi kejadiannya,  pokoknya mereka nyerang dan kita balas. Yang mukulin saya banyak dan habis itu rasanya gelap gitu," akunya.

Informasi yang diperoleh RMOL Jateng  menyebutkan tawuran antara dua kelompol pelajar yang berjumlah lebih dari empat puluh remaja ini terjadi di jalan lingkar arteri Kaliwungu.

Diduga tawuran ini melibatkan pelajar dari SMK Harapan Mulya,  SMK Bhinneka,  SMK AYP Patean dengan SMKN 10 Semarang. 

Polisi masih memburu pelaku tawuran,  sementara korban tewas dibawa ke rumah sakit Bhayangkara untuk menjalani otopsi.