Tiga Bacalon Kembalikan Formulir Wali Kota, Ketua DPC Demokrat Dian Sunarsasih: Tidak Ada Syarat-Syaratan

Kedatangan Thomas Suyanto Diterima Tim Penjaringan Partai Demokrat Salatiga Di Kantor DPC Partai Demokrat, Salatiga, Senin (3/6). Erna Yunus B/RMOLJawaTengah
Kedatangan Thomas Suyanto Diterima Tim Penjaringan Partai Demokrat Salatiga Di Kantor DPC Partai Demokrat, Salatiga, Senin (3/6). Erna Yunus B/RMOLJawaTengah

Thomas Suyanto mengembalikan formulir Penjaringan dan Pendaftaran Calon Wali Kota/Wakil Wali Kota Salatiga Periode 2024-2029 di Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPC) Partai Demokrat, kawasan Blotongan, Salatiga, Senin (03/06).


Thomas, satu dari Bakal Calon (Balon) Wali Kota Salatiga, adalah orang ketiga yang mengembalikan formulir pendaftaran di Kantor DPC Partai Demokrat.

Sebelumnya, Ketua DPC Partai Demokrat Salatiga, Diah Sunarsasih telah lebih dahulu sebagai orang pertama mengembalikan formulir untuk posisi Calon Wali Kota Salatiga. Diah Sunarsasih adalah mantan Wali Kota Salatiga periode 2009-2012.

Dan yang kedua, Sinoeng N Rachmadi.

Kepada wartawan, Diah Sunarsasih menandaskan jika DPC Partai Demokrat Salatiga membuka penjaringan dari tanggal 27-30 Mei 2024.

Dimana, ada beberapa nama yang mengambil formulir yakni Thomas Suyanto, Sinoeng N Rachmadi, Diah Sunarsasih, Dandan Febri, Arief, Ucok dan Sri Wahyuni.

"Dan waktu pengembalian formulir dari tanggal 1-5 Juni 2024. Saya yang mengembalikan pertama di partai sendiri pada tanggal 1 Juni lalu, tepat di Peringatan Hari Lahir Pancasila," ungkap Diah Sunarsasih.

Ditengah menerima Tim Thomas Suyanto, dengan berseloroh Diah menyebutkan jika pendaftaran di Partai Demokrat Salatiga tidak ada syarat apa pun.

Ia pun menegaskan, keputusan akhir siapa yang mendapatkan rekomendasi telah melalui komunikasi serta menjadi kewenangan DPP Partai Demokrat.

Siapa pun yang mendapatkan rekomendasi dari Partai Demokrat ia berharap dapat bersama-sama membawa Salatiga lebih baik dan maju lagi.

Sementara, Thomas usai pengembalian formulir menegaskan dirinya mengambil formulir untuk posisi Salatiga 01 atau Calon Wali Kota Salatiga.

"Setelah melalui pertimbangan dan diskusi yang matang, saya memberanikan diri mau sebagai Calon Wali Kota Salatiga,"  ungkap Thomas.

Ia berharap mendapatkan mandat, bersama-sama memimpin Salatiga lebih baik dan maju lagi.