Tim Monitoring Evaluasi Kantor Wilayah Kemenkumham Jateng sidak ke Rutan Salatiga, Rabu (23/02).
- Malam Mingguan Balapan Liar, Belasan Remaja Dibekuk Tim Elang Polrestabes Semarang
- Kurang dari 24 Jam, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Diringkus
- Pelaku Pembacokan Masiswa AMNI Dibekuk Polrestabes Semarang
Baca Juga
Kedatangan tim dipimpin Ina Purnaningati selaku Kasubbid Pembinaan TI dan Kerjasama Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah itu, melakukan monitoring evaluasi (Monev) terkait pelaksanaan tugas dan fungi Rutan Salatiga dalam pemenuhan hak-hak warga binaan.
"Sehingga kami datang ingin memastikan pemenuhan hak-hak Warga Binaan sudah terlaksana dengan baik atau belum," kata Koordinator Tim Ina Purnaningati.
Monitoring yang dilakukan Tim Kanwil juga menyoroti pelaksanaan Sistem Penilaian Pembinaan Narapidana (SPPN), pemenuhan hak remisi maupun integrasi.
Selain juga melaksanakan Sistem Peradilan Pidana Terpadu berbasis Teknologi Informasi yang terintegrasi antara Kepolisian, Kejaksaan, Pengadilan dan Lapas.
"Sehingga memudahkan antar penegak hukum dalam hal pertukaran data serta mempermudah dan mempercepat dalam penanganan perkara yang lebih efisien, akuntabel dan transparan," ungkapnya.
Sementara, Kepala Rutan Salatiga Andri Lesmano sangat mengapresiasi kedatangan Tim dari Kanwil. Ia menilai dengan kunjungan tim monev akan dapat membantu pembinaan yang dilakukan Rutan Salatiga selama ini. Khususnya, dalam memberikan pemenuhan pelayanan hak warga binaan.
"Kedepan walaupun di Rutan Salatiga secara umum sudah baik, saya harapkan kepada jajaran saya untuk meningkatkan pelaksanaan pelayanan dan pemenuhan hak warga binaan," tegas Andri.
- Kreak Kabur Dari Tangkapan Polisi Genuk, Tinggalkan Motor
- Giliran Politisi Gerindra Dikorek KPK Soal Kasus KTP-El
- Kejari Demak Musnahkan Narkoba dan Barang Bukti Tindak Kejahatan