Tingkatkan Peran Dan Kapasitas PSM Hadapi Persoalan Masyarakat

Dinsos Temanggung Adakan Capacity Building
Peserta Kegiatan Yang Diselenggarakan Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Temanggung Untuk Capacity Building Bagi Pekerja Sosial Masyarakat Dengan Menggunakan Anggaran Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT), Rabu (13/11). Dinkominfo Temanggung
Peserta Kegiatan Yang Diselenggarakan Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Temanggung Untuk Capacity Building Bagi Pekerja Sosial Masyarakat Dengan Menggunakan Anggaran Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT), Rabu (13/11). Dinkominfo Temanggung

Temanggung - Sekretaris Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Temanggung, Budiyanto mewakili kepala Dinsos membuka capacity building bagi pekerja sosial masyarakat, bertempat di  Kota Magelang, Rabu (13/11).

Kegiatan ini diikuti 35 peserta dari Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) se-Kabupaten Temanggung. Capacity Building terselenggara dengan menggunakan anggaran Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT).

Sebagai narasumber adalah Dwi Ambar Pratiknyo Penyuluh Sosial Ahli Madya Dinsos Kota Magelang, Wira Setyadi TKSK Magelang Tengah, dan Isminatun PSM Kelurahan Rejowinangun Utara yang berprestasi di tingkat Provinsi Jawa Tengah.

"Terima kasih kepada para peserta anggota PSM yang sudah meluangkan waktunya untuk mengikuti capacity building ini. Mohon dicermati dengan seksama ilmu dan pengalaman dari para narasumber, sehingga menjadi bekal dalam menangani permasalahan sosial di lingkungan masing-masing," kata Budiyanto dalam sambutannya.

Ditambahkannya, fungsi dan tugas PSM yang sudah baik, harus ditingkatkan, seiring berkembangnya permasalahan sosial di masyarakat.

"Kaitannya dengan capacity building ini, kita merefresh tugas dan peran pekerja sosial masyarakat. Paling sederhana adalah sebagai penghubung, menjembatani masyarakat dengan Dinas Sosial," tambahnya.

Harapannya, para pekerja sosial masyarakat bisa memahami tugas pokok dan fungsi di Dinsos, termasuk program kegiatannya.

"Kami berharap, para pekerja sosial masyarakat bisa memberikan informasi yang seluas-luasnya terhadap permasalahan sosial di Kabupaten Temanggung, memberikan pencerahan, kaitannya program yang berada di Dinas Sosial," pungkasnya. 

Setelah pemaparan dari ketiga narasumber dilanjutkan diskusi tanya jawab dan kunjungan lapangan di wilayah Kelurahan Rejowinangun Utara, Kota Magelang.