Tolak Angin Produk Sido Muncul Tidak Mengandung Etilen Glicol dan Dietilen Glicol

Manajamen  PT Industri Jamu Dan Farmasi Sido Muncul TBK memastikan Tolak Angin produknya itu tidak mengandung senyawa yang dikait-kaitkan dengan gagal ginjal akut, yakni etilen glicol dan dietilen glycol.


Penegasan tersebut Direktur Sido Muncul Irwan Hidayat menyusul kabar penghentian sementara produk obat dalam sediaan cair atau sirup bikin gaduh.

Irwan Hidayat mengatakan, produk Tolak Angin tidak mengandung senyawa yang dikait-kaitkan dengan gagal ginjal akut, yakni etilen glicol dan dietilen glycol.

Sehubungan dengan pemberitaan yang beredar di masyarakat terkait himbauan untuk tidak mengedarkan dan mengkonsumsi obat-obat dalam bentuk sirup, Sido Muncul tidak memproduksi obat-obat dalam bentuk sirup.

“Kami memproduksi obat tradisional dalam bentuk jamu dan herbal terstandar dalam berbagai bentuk sediaan di antaranya cair,” ujar Irwan, Rabu (19/10).

Seluruh produk Sido Muncul, tutur Irwan, diproduksi dengan standar CPOTB yang ketat di bawah pengawasan Badan POM RI.

“Bahkan produk kami dalam bentuk sachet cair di antaranya Tolak Angin,Tolak Angin Anak, Tolak Linu, Esemag. Semua produk tersebut menggunakan rempah-rempah Indonesia dan tidak mengandung senyawa etilen glycol dan dietilen glycol,” tutur Irwan.

Hingga saat ini 241 jenis obat herbal dan suplemensoft yang diproduksi Sido Muncul telah lolos untuk memperoleh sertifikat Halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Berdasarkan pemeriksaan dokumen dan audit Sistem Jaminan Halal Lembaga Pengkajian Pangan Obat-Obatan dan Kosmetika – MUI (LPPOM-MUI), Pabrik Sido dinilai telah menerapkan Sistem Jaminan Halal dengan kategori Excellent A (Sangat Baik).