Risih melihat sejumlah pengguna jalan tak mengenakan masker, Wali Kota Salatiga, Yuliyanto tak sungkan memasangkan sendiri penutup muka dan mulut berbahan kain kepada warga yang melintas di kawasan pertigaan Kauman, Salatiga, Kamis (16/4).
- Sezaman dengan KH Cholil Bangkalan, Mengenal Tokoh Sentral Rifaiyah KH Ahmad Rifa'i
- Bukber BIN dan Relawan Di Posko Wisma Halim, Makanannya Sedap
- BBWS Pamali Juana Bakal Kerahkan 4 Alat Berat untuk Tangani Jebolnya Tanggul Tuntang
Baca Juga
Dengan berjalan kaki, Yuliyanto mendatangi beberapa pengendara motor yang terlihat "polosan" tanpa penutup mulut dan hidung di tengah pandemi Covid-19. Ia tak sendiri, ada pula tokoh Forkopinda Salatiga diantaranya Ketua DPRD Salatiga Dance Ishak Palit, Kajari Salatiga dan Dandim 0714 Salatiga.
Dalam kegiatan bagi-bagi hand sanitizer dan ratusan masker kepada warga Kota Salatiga, dikatakan Wali Kota sebagai bagian dari penyadaran masyarakat pada saat keluar rumah harus memakai masker.
"Sejauh ini peran masyarakat ada yang sudah sadar, ada juga yang belum paham. Dan hari ini bagian dari edukasi kepada masyarakat agar dalam bepergian menggunakan masker," kaya Wali Kota kepada wartawan, Kamis (16/4).
Ditanya apakah Pemkot Salatiga akan memberlakukan denda kepada warganya yang lalai mengenakan masker, diakui Wali Kota hal itu tak sampai dilakukan.
"Denda secara angka belum bisa diberlakukan. Tapi teguran, himbauan agar menggunakan masker. Semoga pembagian hari ini 300 hand sanitizer dan 500 masker berguna bagi warga Salatiga meskipun ada yang belum kebagian," ucapnya.
Sementara, seorang warga Salatiga mengaku terkejut saat seorang wartawan menginformasikan jika yang memasarkan masker adalah Wali Kota Salatiga Yuliyanto.
"Mimpi apa saya semalam, sampe dipasangkan masker oleh Wali kota," ucap Vita Widyastuti warga Salatiga yang tengah mengurus sebuah keperluan saat tiba di traffic light kawasan Kauman, Salatiga, Kamis (16/4). [Nur]
- Dirlantas Polda Jateng: Arus Pemudik Signifikan, Terapkan One Way Mulai Brebes Sampai Kalikangkung
- KPU Kabupaten Batang Lantik 75 PPK Untuk Pikada 2024
- Jajaran Polsek di Kota Pekalongan Serentak Beri Kue Ultah ke Markas Koramil