Sebanyak 200 mahasiswa Psikologi Universitas Semarang (USM) mengikuti Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) di Bantir, Sumowono, Kabupaten Semarang yang akan berlangsung hingga 5 Maret 2023.
- UNS Fasilitasi UTBK Ramah Disabilitas, Diikuti 10 Peserta
- Cegah Penyebaran Hoaks Jelang Tahun Politik 2024, VoA Digandeng Ajarkan Mahasiswa Cek Fakta
- Wali Kota Semarang Cek PTM Hari Pertama
Baca Juga
Kegiatan yang diadakan BEM Psikologi USM itu bertujuan untuk melatih dasar kepemimpinan seperti berdisiplin, sopan santun dan berbudi pekerti luhur.
Ketua Pelaksana, Yuliya Setiyaningsih mengatakan, LDK diperlukan terutama untuk mahasiswa yang memiliki jiwa sosial tinggi untuk membantu masyarakat.
"Kegiatan LDK dapat melatih mahasiswa untuk menjadi dewasa dan membentuk karakter ketika terjun ke masyarakat. Dalam kontribusi di masyarakat kita akan dituntut untuk sopan santun, budi pekerti luhur dan unggah-ungguh,” katanya, Sabtu (4/3/2023).
Selama kegiatan LDK, katanya, mahasiswa akan diberikan materi seputar kepemimpinan yang akan dibawakan oleh dosen dan alumni Psikologi USM. Selain itu, terdapat juga kegiatan hiking dan outbound di hari terakhir.
Yuliya berharap, dengan adanya LDK dapat menjadikan peserta lebih baik lagi dengan jiwa kepemimpinannya yang telah tumbuh.
"Dengan adanya materi terkait leadership dan public speaking yang diberikan pada kegiatan ini diharapkan dapat melatih jiwa kepemimpinan dan membentuk karakter mahasiswa,” pungkasnya.
- Layanan Perpustakaan Keliling di Batang Laris Manis
- Pangdam IV/Diponegoro Tinjau Program Makan Sehat dan RTLH di Sukoharjo
- Lakukan Pembinaan, Disdikbud Batang Masih Temukan Guru Bolos Kerja