Sebanyak 39 warga Desa Darma Kecamatan Kertanegara, Purbalingga, diungsikan akibatk bencana tanah longsor.
- Ditlantas dan Polres Semarang Gunakan Metode TAA Gelar Olah Lokasi Kecelakaan Bawen
- Puluhan Santri di Batang Alami Keracunan Massal Usai Makan Nasi Goreng
- Pemerintah Pusat Dan Daerah Berpacu Melawan Waktu Dan Kondisi Buruk
Baca Juga
Warga tersebut dievakuasi oleh Petugas BPBD, SAR dan juga personel Polri dan TNI serta pemerintah desa.
Hal itu disampaikan oleh Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Purbalingga Umar Faozi, dalam laporannya, Minggu (20/3). Longsor terjadi Sabtu (19/3) sekitar pukul 21.30 WIB. Satu rumah warga milik Dariji di RT 4 RW 01 rusak. Tembok bagian dapur jebol karena diterjang longsoran tanah.
Umar mengatakan, relawan sejak semalam sudah berada di lokasi. Mereka melakukan evakuasi terhadap warga dan juga melakukan penanganan dini. Hujan deras yang turun semalaman menyebabkan terjadinya tanah longsor di Desa Darma, Kecamatan Kertanegara, Kabupten Purbalingga.
“Bencana alam tersebut membuat satu rumah warga rusak, satu kandang kambing beserta satu ekor kambing tertimbun dan 39 warga mengungsi,” katanya.
Dari 39 warga ini menurut Umar terdapat delapan Kepala Keluarga (KK) yang terancam longsor dikarenakan rumahnya berdekatan dengan satu rumah yang rusak sedang.
“Mengenai kerugian material masih dihitung. Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut,” tambahnya.
Umar mengimbau agar warga waspada selalu waspada mengingat masih musim penghujan. Pemerintah desa juga diminta segera melakukan antisipasi dan koordinasi apabila memang terjadi longsor susulan.
- Polda Jawa Tengah Akan Amankan Lebaran Sekaligus Jamin Arus Mudik Dan Arus Balik Lancar
- Pantura Pasarbanggi - Punjulharjo Rembang Kembali Telan Korban Jiwa
- Bikin Geger Warga, Mayat di Sungai Bogowonto Dievakuasi