Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah menggelar rapat bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), Senin (3/3) di Gradhika Bakti Praja.
- Wali Kota Tegal : Wilayah Eks Karesidenan Pekalongan Harus Jadi Super Prioritas
- Lindungi Situs Kuno, Banjarnegara dan Kemenkumham Bahas Raperda Cagar Budaya
- Divonis 15 Tahun Atas Kasus Pencabulan Anak, Kuasa Hukum R Berencana Banding
Baca Juga
Mengenai rencana ke depan, Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi meminta seluruh jajaran prioritas harus terwujud dalam hal mendukung program swasembada pangan pemerintah pusat melalui pertanian serta peningkatan infrastruktur.
Oleh karena itu, pihaknya meminta jajaran pemerintahan Provinsi Jateng terutama kabupaten dan kota beserta OPD terkait segera mempercepat eksekusi program.
"Dukungan program pemerintah pusat kita akan maksimalkan potensi pertanian Jawa Tengah. Sehingga, bisa memenuhi swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah pusat," kata Luthfi.
Kedua tentang infrastruktur, menurut Luthfi, pemerintah di seluruh daerah kabupaten/kota Jawa Tengah dalam waktu dekat ini harus siap mempersiapkan menghadapi mudik Lebaran. Terpenting, kata Luthfi, infrastruktur jalan harus diperhatikan.
"Yang dekat dulu kita persiapkan, jadi dalam menghadapi arus mudik dan balik Lebaran kesiapan infrastruktur jalan sudah beres. Selama ini, Jawa Tengah menjadi jalur perlintasan dan tujuan mudik, tugasnya kan ada di kabupaten/kota," kata Luthfi.
Menurut Luthfi, terkait prioritas pertanian, juga akan didukung pembangunan dan peningkatan infrastruktur penunjang dibutuhkan. Arahan itu juga diminta Gubernur kepada OPD terkait dan seluruh daerah.
"Agar akselerasi cepat dan berkesinambungan harus bersama-sama agar mantap. Jika terlaksana, target swasembada pangan bisa kita capai secara mudah," tegas Luthfi.
- Wali Kota Tegal : Wilayah Eks Karesidenan Pekalongan Harus Jadi Super Prioritas
- Lindungi Situs Kuno, Banjarnegara dan Kemenkumham Bahas Raperda Cagar Budaya
- Divonis 15 Tahun Atas Kasus Pencabulan Anak, Kuasa Hukum R Berencana Banding