Antisipasi Penimbunan Masker, Polisi Gelar Sidak Apotek dan Minimarket

Mengantisipasi penimbunan masker dan hand sanitizer, jajaran Polsek Gayamsari menggelar sidak ke sejumlah apotek dan minimarket di Jalan Gajah Raya, Kamis (5/3) siang.


Dalam sidak tersebut, petugas mendapati kelangkaan ketersediaan masker dan pembersih tangan akibat tingginya kebutuhan sejak virus corona marak diperbincangkan.

Seperti yang terjadi di Apotik Muji Waras yang mengalami kelangkaan masker dan hand sanitizer sejak dua pekan.

"Sudah dua minggu ini stok gak ada. Dulu seminggu sekali dapat beberapa box. Sekarang dua pekan hanya dapat satu boks. Untuk harga yang semula Rp50 ribu, sekarang Rp250 ribu/ boks," ujar Tika, Penanggung jawab apoteker Apotik Muji Waras.

Berbeda dengan apotek, harga di minimarket tidak mengalami peningkatan, hanya saja stok sangat terbatas. "Kalau ada barang datang, ya langsung habis terjual," kata Suwarti, karyawati minimarket.

Sementara itu, Kapolsek Gayamsari, Kompol Arie Warijan mengatakan, sidak minimarket dan apotek ini dalam rangka pengawasan kebutuhan masyarakat terhadap masker dan pembersih tangan yang saat ini tengah mengalami peningkatan tinggi.

"Kita awasi agar tidak terjadi penimbunan atau permainan harga memanfaatkan kasus yang terjadi," kata Kapolsek Gayamsari.

Dia menambahkan, pihaknya akan meningkatkan pengawasan dengan memerintahkan anggota Bhabinkamtibmas wilayah masing masing untuk rutin mengecek minimarket dan apotik terkait ketersediaan masker. "Kalau ada yg mencoba menimbun atau menjual di atas harga normal, akan kami tindak tegas," pungkasnya.