Asah kemampuan dan keterampilan menembak, Polres Sukoharjo gelar lomba menembak yang diikuti personil dari Polsek jajaran satuan fungsi dan pejabat Polres Sukoharjo, di Mako Brimob Batalyon C Grogol, Sabtu (17/06/2023).
- Pengendara Wajib Tunjukan Surat Tanda Registrasi Pekerja Untuk Masuk Demak
- Polres Salatiga Tidak Meremehkan Ancaman Keamanan Saat Pergantian Tahun
- Jelang Pilkada 2024, Kapolres Batang Gelar Tabligh Akbar, Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan
Baca Juga
“Lomba ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke 77 Polres Sukoharjo,” Kata Kapolres Sukoharjo AKBP Sigit, menjelang perlombaan
Perlombaan menembak internal antar satuan dan fungsi di Polres Sukoharjo ini selain melatih kemampuan personil Polres dalam hal menembak. Juga sekaligus mencari bibit – bibit penembak yang baru di jajarannya.
Dengan kegiatan ini diharapkan seluruh personil akan memiliki kemampuan menembak yang baik. Karena kemampuan menembak dari personil di lapangan sangat penting dalam mendukung tugas-tugas Polri di lapangan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
Total peserta lomba menembak ada 27 orang yang terdiri dari perwakilan Polsek, Satuan, Sie dan Bagian. Untuk pemenangnya juara 1 dari Polsek Grogol, Juara II Polsek Kartasura dan juara III Kabagren.
"Semoga dengan kegiatan ini menambah motifasi dan semangat kerja serta memupuk kekompakan dari anggota Polres Sukoharjo," tandas Kapolres.
- Bupati Purbalingga Tanam Padi Bareng Petani
- Bupati dan Wakil Bupati Rayakan Idulfitri di Batang
- Polres Grobogan Datangkan Praktisi Media Tingkatkan Potensi Kehumasan