Belum Terungkap, Perampok Sasaran Indomaret Kembali Beraksi

Aksi perampokan yang menyasar Indomaret kembali terjadi. Kali ini menyasar Indomaret TFH9 Ngesrep Timur, Selasa (18/9) dini hari. Sejumlah uang dan rokok raib dibawa kabur pelaku yang berjumlah dua orang.


Kapolsek Banyumanik Kompol Retno Yuli saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa perampokan tersebut. Dari keterangan kasir Indomaret bernama Derby menyebut bahwa sekira pukul 03.00 ada dua orang secara terpisah masuk ke dalam area Indomaret.

"Pertama ada pria membeli token listrik. Selang 10 menit ada konsumen  memakai jaket hitam, tas, helm dan pakai masker wajah menuju ke arah kasir dan mengeluarkan pedang," ungkap Kompol Retno Yuli kepada RMOLJateng, sesaat lalu.

Retno menambahkan, satu karyawan lainya saat itu sedang membeli makan hingga akhirnya dua perampok mengambil uang shif 3 berjumlah Rp.1,9 juta yang berada di brankas,  uang modal Rp.400 ribu dan sejumlah rokok bernilai Rp.3 juta. Sedang pelaku berjumlah dua orang menggunakan sepeda motor Matic.

Petugas Polsek Banyumanik yang mendapat laporan langsung melakukan identifikasi dan mengumpullan keterangan saksi.

Kejadian perampokan di Ngesrep ini  menambah daftar perampokan Indomaret. Sebelumnya Jum'at (14/9) Indomaret Setiabudi dirampok, dua karyawan diikat dan uang tunai Rp.23 juta raib.