Bertemu Menlu Malaysia, Retno Bahas Kerjasama Pendidikan Dan TKI

Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi nitip pesan agar kepada Menteri Luar Negeri Malaysia Saifuddin Abdullah untuk menjaga Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang tinggal di Malaysia.


"Seperti yang disampaikan Presiden (Joko Widodo) kepada Perdana Menteri Mahathir, saya menitipkan TKI yang tinggal dan bekerja di Malaysia kepada pemerintah Malaysia," ujar Retno usai menyambut Menlu Malaysia di Ruang Pancasila, Kemenlu, Jakarta, Senin (23/7) dikutip dari Kantor Berita Politik RMOL

Selain soal TKI, kedua perwakilan negara juga membicarakan Community Learning Center (CLC) sebagai akses di sektor pendidikan.

"Jadi ada sebuah perubahan pola pikir pemerintah saat ini yang kita apresiasi. Dalam artian pemerintah Malaysia sekarang ini melihat akses kepada pendidikan menjadi prioritas," tutur Retno.

Rencananya CLC akan dibangun di Sabah, dan secara bertahap CLC akan dibangun di daerah lain di Malaysia.

"Dalam artian CLC mana lagi yang perlu kita tambah. Kemudian yang Sabah dan sebagainya saya akan berkoordinasi dengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia (Muhadjir Effendy)," ujar Retno.