Desakan Muktamar Luar Biasa (MLB) NU belakangan makin menguat. Hal itu diakui Organizing Comite (OC) MLB NU KH Imam Baehaqi kepada RMOLJateng, Sabtu (19/10). Menurutnya, makin kesini makin banyak PCNU-PWNU yang mendesak agar MLB NU segera dilaksanakan.
Pengasuh Pondok Pesantren (PP) Ma'hadul Ilmi as-Syar'i (MIS) Sarang, Rembang, itu menegaskan, bahwa MLB NU tetap akan di laksanakan sesegera mungkin setelah proses transisi kepemimpinan nasional sudah berjalan baik.
"Agenda MLB NU ini murni untuk menyelamatkan organisasi dari kepemimpinan PBNU yang arogan dan intimidatif terhadap struktur di bawahnya. Banyak PCNU dan PWNU yang di pecat dan di caretacer, sehingga meresahkan," kata Imam Baehaqi.
Dia kemudian mencontohkan PWNU dan PCNU yang di pecat atau di caretscer. Antara lain, PWNU Propinsi Riau, PWNU Bangka Belitung, PWNU Papua, PWNU Sumatera Selatan dan PWNU Jatim.
Kemudian PCNU yang di pecat atau di caretacer antara lain, PCNU Jombang, PCNU Blitar, PCNU Ngawi dan PCNU Natuna dan lain-lain.
Dia menilai pelanggaran konstitusi NU (Conun Asasi, AD-ART NU) yang dilakukan PBNU secara sewenang-wenang, seolah PBNU bisa melakukan apa saja, tanpa landasan konstitusi organisasi.
"Kami selaku presidium dan OC MLB NU, dengan yakin dan mantap akan menggelar MLB NU. Soal waktu dan tempat, akan segera di putuskan dalam pertemuan dalam waktu dekat," aku Imam Baehaqi.
Sementara itu, mantan ketua PWNU Riau H Tengku Rusli Ahmad saat di konfirmasi RMOLJateng via ponselnya, Sabtu (19/10) membenarkan bahwa dirinya bersama sekitar 200-an pengurus PWNU Riau telah dipecat.
"Gara-garanya kami mendukung Capres-Cawapres Prabowo-Gibran. Yang aneh, saat pertemuan di Jatim sebelumnya, ada instruksi dari PBNU untuk mendukung pasangan tersebut. Memang saat itu PBNU minta agar hal ini tidak di publikasikan," terang Tengku Rusli Ahmad.
Sementara itu Sekjen Tanfidiyah PBNU H Syaifullah Yusuf atau akrab di sapa Gus Ipul saat di hubungi media ini baik di telepon maupun WA tidak direspon.
- Bangun Sinergitas, Kapolres Kunjungi Sejumlah Pejabat dan Tokoh Agama di Kota Tegal
- PWNU se Indonesia Tolak MLB NU
- Gelar Pameran Seni, Lesbumi Blora Sampaikan Tiga Program Unggulan