Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani membantah deklarasi dukungan buruh terhadap Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto selaku capres 2019 sebagai dukungan politik.
- Debat Pilgub Jawa Tengah Terakhir Angkat Isu Kesehatan, Pendidikan, Kesejahteraan Masyarakat dan Membangun Sosial & Budaya
- Kepada Ketum Partai, Jokowi: Masih Ada Kesempatan, Silakan Bersaing
- KPU Jateng Usulkan Dana Pemilu 2024 Rp2,4 Triliun
Baca Juga
Sebelumnya Komisioner Bawaslu, Fritz Edward Siregar melarang perayaan Hari Buruh Se-dunia atau May Day diwarnai aksi kampanye politik.
"Itu kan dukungan, bukan politik. Cuma sekadar dukungan," ujarnya di Istora, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (1/5) seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL
Menurutnya deklarasi tersebut sekedar dukungan, dan tidak melanggar larangan Bawaslu, apalagi dukungan itu bukan berasal dari partai politik, maka menurut dia sah-sah saja buruh mendukung Prabowo sebagai capres 2019.
"Emang enggak boleh beri dukungan? Boleh-boleh saja kan," pungkasnya.
- KPU Wonogiri Sediakan 4 Tempat Untuk Kampanye Rapat Umum
- Rekomendasi Demokrat Turun, Lilis-Zaeni Semakin Kuat
- Baliho Dukungan Ahmad Luthfi Maju Pilgub Jateng Bermunculan di Karanganyar