Plt Kepala Dinkes Batang dr Didiet Wisnuhardanto menyebut banyak warga yang 'kabur' pada saat vaksinasi dosis dua.
- IKAL Lemhanas dan Unhan Bantu Atasi Krisis Air Bersih di Giritontro Wonogiri
- Hendi Uji Coba Bus Listrik Karya Anak Bangsa untuk Kota Semarang
- Buruan Daftar, KPU Kota Pekalongan Buka Lowongan PPS Pilkada 2024
Baca Juga
Ia menyebut saat ini capaian vaksinasi Covid-19 Kabupaten Batang di angka 23.67 persen atau 235.043 suntikan.
"Dalam datanya jumlah pemberian dosis satu dan dua sangat timpang," kata Didiet di kantornya, Kamis (23/9).
Rinciannya, suntikan dosis satu mencapai 147.266, sedangkan dosis dua hanya 86.327. Kalau dosis tiga yang diperuntukkan bagi tenaga kesehatan mencapai 1.450 suntikan. Ia mengakui banyak warga belum datang vaksinasi dosis dua meskipun sudah dijadwalkan.
"Kalau satu kali suntikan vaksinasi Covid-19, jumlah antibodi dalam tubuh tidak terbentuk secara optimal," tutur pria berkacamata itu.
Ia menjelaskansuntikan pertama dilakukan untuk memicu respons kekebalan awal. Lalu, suntikan kedua untuk menguatkan respons imun yang telah terbentuk.
- Pemohon SIM Bagi Penyandang Disabilitas dan Tuna Rungu Difasilitasi
- Tuntaskan Vaksinasi Warga ber-KTP Salatiga, Wali Kota Imbau DKK Libatkan RT-RW
- Puluhan Warga Juwana Kembali Demo Tuntut Perusahaan Pengelolaan Limbah Tutup