DPRD Kota Semarang Beri Apresiasi Berjalannya BRT Trans Semarang Koridor Malam

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Semarang memberikan apresiasi atas mulai beroperasinya BRT Trans Semarang Koridor I Malam pada Jumat (18/3) malam.


Dengan beroperasinya Koridor I malam maka diharapkan bisa memudahkan masyarakat dalam memperoleh transportasi umum terutama saat malam hari.

Sekretaris Komisi C DPRD Kota Semarang, Danur Rispriyanto mengatakan dengan beroperasinya koridor I malam rute Simpang Lima - Terminal Mangkang diharapkan bisa membantu mobilitas warga Kota Semarang yang masih menjalankan aktivitas hingga pukul 23.00.

Terlebih lagi, dewasa ini transportasi umum terlebih saat malam hari sudah mulai tidak bisa ditemukan karena tergeser dengan transportasi online.

"Dulu kan masyarakat terakomodir angkutan umum misalnya lintas malam yang menggunakan Mitsubishi Colt. Nah saat ini jarang ada karena terkikis, pemerintah memang harus memfasilitasi transportasi bagi masyarakat saat malam hari," kata Danur, Senin (21/3).

BRT Koridor I malam ini diharapkan bisa m dimanfaatkan para pekerja dikawasan industri yang harus menjalani shift malam yang memang sehari-harinya membutuhkan transportasi umum.

"Nah adanya koridor I malam ini, bisa memfasilitasi para pekerja yang pulang atau berangkat malam," tuturnya.

Jika sebelumnya, lanjut Danur, koridor malam ini untuk mengakomodir masyarakat yang harus menuju ke Terminal Mangkang karena akan melanjutkan perjalanan menggunakan bus antar kota. 

Adanya koridor malam ini diupayakan juga bisa mengurangi angka kriminalitas di jalanan saat malam hari serta bisa menghapuskan terminal bayangan yang memang melanggar aturan pemerintah.

"Sebelumnya kan pagi sampai sore aja operasional Trans Semarang, nah kalau sampai malam kan bisa meramaikan terminal, tidak ada lagi terminal bayangan, serta menekan angka kecelakaan dan kriminalitas di malam hari," pungkasnya.