Sebanyak 20 desainer brand Indonesia ditampilkan dalam Dresshaus Ramadhan Pop-up. Dari mulai baju model kaftan, tunik, hingga berbagai aksesoris ditampilkan dalam peluncuran ini.
- Mal Ciputra Semarang Siapkan Replika Tower Berhadiah
- Mangkunegaran Garden Orchestra Tandai MoU KAI Commuter Bersama Bank Mandiri
- Libur Israj Mi'raj dan Imlek, Wisata Air Masih Menjadi Favorit Pengunjung
Baca Juga
"Kami tampilkan baju mulai dari Maryalle, MYVB Atelier, MIAN, Soecah, Goya Studio, Setara, Sabcath dan masih banyak lagi. Selain baju wanita seperti kaftan dan tunik, terdapat juga aksesoris mulai dari sepatu, tas, hingga perhiasan yang di jual di acara ini," ungkap Co-Founder Dresshaus Ramadhan Pop Up, Jane Taher, di Jakarta, Sabtu (26/5).
Dalam peluncuran Dresshaus Ramadhan ini baju yang dijual memiliki kualitas dan keunikan tersendiri.
"Dresshaus selalu melihat tren-tren seperti model pakaian, bahan dan warna dalam memilih kurasi koleksinya," tutur Jane kepada Kantor Berita Politik RMOL
Acara yang diadakan di Lewis and Carrol Flower Market Grand Indonesia ini merupakan acara perdana dari rangkaian acara bulan Ramadan lainnya. Seperti pada tanggal 7-10 Juni 2018 Dresshause akan diselenggarakan acara yang sama di The Gallery at Lewis & Carroll, Jalan Bumi No.4.
"Selain bertujuan untuk peluncuran koleksi terbaru, Dresshaus juga mempunyai tujuan untuk membantu setiap wanita dalam mencari kebutuhan pakaian untuk lebaran," lanjut Jane.
- Konsisten Hadirkan Inovasi Berkelanjutan, Jasa Marga Gondol Empat Penghargaan di Ajang TKMPN 2023
- Tetap Cantik dengan Riasan Instan dari Wardah
- Bioskop Online Gandeng Jogja-NETPAC Asian Film Festival Bantu Rantai Ekosistem Perfilman Sineas Lokal