Dukungan Santri Ponpes Jadi Penyemangat PSIS dalam Berlaga

Suasana santri pondok pesantren yang mendukung PSIS di Stadion Jatidiri Semarang
Suasana santri pondok pesantren yang mendukung PSIS di Stadion Jatidiri Semarang

PSIS Semarang kembali mengundang santri dari pondok pesantren pada laga menghadapi PSM Makassar di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (30/9) kemarin.


Kali ini santri yang diundang yakni dari Pondok Pesantren Askhabul Kahfi, Semarang.

Pada laga tersebut, PSIS berhasil unggul dengan skor 2-1 melalui gol yang dicetak oleh Gali Freitas dan Vitinho.

Menurut Yoyok Sukawi, CEO PSIS Semarabg, doa dan lantunan selawat dari santri pondok pesantren sangat membantu PSIS dalam memenangkan pertandingan.

"Kemarin kami kembali mengundang adik-adik dari Ponpes. Matur suwun Ponpes Askhabul Kahfi beserta jajaran pengurus yang sudah menyempatkan hadir. Jalur langit ngeri untuk membantu PSIS karena doa dan lantunan selawat sepanjang pertandingan," kata Yoyok dalam keterangannya, Minggu (1/10).

Diundangnya anak-anak pondok pesantren sebelumnya juga dilakukan PSIS saat menghadapi PS Barito Putera. Kala itu, Laskar Mahesa Jenar juga unggul dengan skor tipis 1-0.