BPBD Kabupaten Semarang telah memantau adanya Gampa Swarm yang kembali menguncang Ambarawa, Kabupaten Semarang, sejak Jumat (14/1) pukul 04.06.45 WIB.
- Bandara Adi Soemarmo Siapkan Parking Stand Mampu Tampung 34 Pesawat
- Kegiatan Donor Darah di Polres Salatiga Libatkan Pemohon SIM
- Proyek Kabel Bawah Tanah di Semarang Ditarget Selesai September
Baca Juga
"Ya, kami telah memantaunya. Ini kami tengah berkordinasi dengan dengan wilayah titik gempa," kata Kepala BPBD Kabupaten Semarang Heru Subroto kepada RMOLJateng, Jumat (14/1).
Heru menyebut, BPBD Kabupaten Semarang telah mengimbau kepada warga Ambarawa jika merasa tidak nyaman dan tidak aman agar segera keluar dari rumah.
"Kepada masyarakat Ambarawa jika memang dirasa tidak nyaman langsung keluar rumah," tandas Heru.
Ia pun menyebut, jenis gempa saat ini adalah relatif sedang. Namun, masyarakat dititik gempa tetap diminta tetap waspada.
"Tapi juga tidak perlu panik, tetap tenang," imbuhnya.
Seorang warga Ambarawa Okvita Murnikasari warga Tambaksari RT 03 RW II, Tambakboyo, Ambarawa mengaku merasakan gempa yang terjadi saat pagi tadi.
"Saat masih di atas kasur, saya merasakan getaran tapi tidak terlalu kencang," ungkap Okvita.
Lantaran dianggap gempa 'kecil' atau masyarakat Jawa menyebutnya 'lindu', Okvita tak terlalu menghiraukannya dan tetap melakukan aktivitas seperti biasa.
- Tinjau Vaksinasi, Kapolres Purbalingga Bagikan Bantuan Sosial Ke Warga Kurang Mampu
- Hujan Deras Akibatkan Jalur Semarang Ke Arah Kendal Terendam Banjir
- Warga Desa Kalibombong Iuran Bangun Jembatan Darurat