Koalisi partai pendukung pemerintah menyambut sikap Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Zainul Majdi alias Tuan Guru Bajang (TGB), yang mendukung Presiden Jokowi memerintah dua periode.
- Pendaftar Penjaringan Bacalon Wali Kota dan Wakil Walikota Solo Makin Bertambah, Salah Satunya Perempuan
- Dianggap Tak Lolos, Bakal Cabup Tegal Mumin Ajukan Sengketa Pilkada Tegal 2024 ke Bawaslu
- Cari Dukungan Pada Kaum Milenial Untuk Ganjar Melalui Turnamen Catur
Baca Juga
Ketua DPP Partai Golkar, Ace Hasan Sadzily, menyatakan, dukungan TGB bisa diartikan sebagai pengakuan atas kinerja pemerintahan Jokowi.
"Itu menunjukkan Pak TGB melihat apa yang dilakukan Pak Jokowi. Diapresiasi dan diakui keberadaannya, bahwa Pak Jokowi memiliki prestasi sebagai presiden," kata Ace saat ditemui Kantor Berita Politik RMOL di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (7/7).
Ace yakin dukungan politik tokoh masyarakat NTB itu akan memperbesar peluang kemenangan Jokowi di Pilpres 2019.
"Karena kita tahu Pak TGB memiliki pengaruh yang sangat kuat di NTB. Beliau sebagai gubernur muslim telah menunjukkan kinerja yang sangat baik sebagai gubernur," tambah Ace.
Baginya, sikap politik TGB mendukung Jokowi merupakan pilihan yang sangat rasional untuk kepentingan warga NTB dan bangsa Indonesia.
"Karena dalam pandangan Beliau, mungkin Pak Jokowi lebih realitis dapat memenangkan Pilpres 2019. Supaya ada kontribusi bagi pembangunan NTB, maka kebijakan nasional pemerintah pusat sangat dibutuhkan," jelas Ace.
- Ketua IPW: Tim PPHAM Tak Bisa Ungkap Aktor Intelektual Pelanggaran HAM Berat
- SMI Dipilih Jokowi, Resistensi SARA Meningkat
- Penentuan Calon Wakil Wali Kota Pendamping Yoyok Sukawi