Hujan Bukan Halangan, Jamaah Antusias Sholawatan Bersama Habib Syech

Jamaah saat mengikuti sholawatan di lapangan Simpang Lima, Semarang, Jumat (2/8) malam, bersama ulama Habib Syech bin Abdulqodir Assegaf. Meski hujan, namun jamaah tetap antusias mengikuti hingga acara selesai. Soetjipto/RMOLJateng
Jamaah saat mengikuti sholawatan di lapangan Simpang Lima, Semarang, Jumat (2/8) malam, bersama ulama Habib Syech bin Abdulqodir Assegaf. Meski hujan, namun jamaah tetap antusias mengikuti hingga acara selesai. Soetjipto/RMOLJateng

Hujan yang sempat mengguyur Kota Semarang tak mengurangi antusiasme jamaah peserta sholawatan bersama Habib Syech bin Abdulqodir Assegaf, di lapangan Simpanglima, Jumat (2/8) malam.


Ribuan Syecher mania tetap turut menyuarakan lantunan sholawat dengan iringan Hadroh Ahbaabul Musthofa. Mereka rela dengan kondisi basah namun tetap khidmat. 

Jamaah datang dari berbagai penjuru Kota Semarang, bahkan dari luar kota seperti Demak, Grobogan, Ungaran, Salatiga, Kendal, Pekalongan. Ini terlihat dari atribut bendera besar dengan joran panjang yang mereka bawa. 

Tausiyah dari habib Syech di sela-sela sholawatan seakan menjadi penghangat bagi jamaah yang mayoritas kawula muda. 

Ulama dari Surakarta itu mengajak warga Kota Semarang untuk tetap menjaga kondusivitas, kerukunan dan persaudaraan, apalagi sebentar lagi masyarakat akan mengikuti hajatan besar pilkada serentak. 

Sholawatan diakhiri dengan pesta kembang api selama sekitar 3 menit.