Jawa Tengah Utara Akan Alami Hujan Lebat

Peringatan Dini Cuaca Wilayah Jawa Tengah. BMKG
Peringatan Dini Cuaca Wilayah Jawa Tengah. BMKG

Jakarta - BMKG (Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika) memberikan peringatan dini cuaca di wilayah Jawa Tengah. Kabupaten Batang, Kendal, Semarang, Demak, Kudus, Jepara, Pati, Grobogan dan Rembang sebagai wilayah yang mendapatkan peringatan potensi hujan pada Kamis (30/01).


Disebutkan bahwa potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.

Wilayah potensi hujan tersebut menunjukkan bahwa kemungkinan kondisi di utara Jawa Tengah masih akan terguyur hujan besar. Apalagi mengingat jebolnya tanggul sungai di Gubug, Grobogan yang membuat jalur kereta api Jakarta-Surabaya di di wilayah tersebut rusak berkali-kali.

Peringatan BMG ini juga mengingatkan bahwa hujan lebat dapat meluas ke Kabupaten Kudus, Kabupaten Batang, Kabupaten Pekalongan dan Kota Pekalongan, Kabupaten Pemalang, Kabupaten Semarang dan Kota Semarang.

Definisi bencana hidrometeorologi yang diberikan oleh laman BPBD Bogor adalah bencana yang diakibatkan oleh aktivitas cuaca misalnya siklus hidrologi, curah hujan, temperatur, angin dan kelembaban.

Bencana hidrometeorologi ini dapat mengambil bentuk berupa kekeringan, banjir, badai, kebakaran hutan, longsor, angin puyuh, gelombang dingin dan gelombang panas. Penyebabnya adalah perubahan iklim dan cuaca ekstrem. Semua ini dapat dilihat dalam beberapa bencana yang terjadi di beberapa wilayah Jawa Tengah akhir-akhir ini.

Cuaca ekstrem seperti kemarau panjang yang menyebabkan kekeringan yang akan membuat hujan lebat turun dalam periode panjang. Akibatnya hujan lebat dalam periode panjang selanjutnya akan menyebabkan bencana banjir dan tanah longsor.

Cuaca ekstrem ini juga dipengaruhi oleh fenomena terjadinya La Nina dan El Nino, kesemuanya merupakan kondisi suhu permukaan air laut.

Bencana hidrometeorologi jelas memerlukan kesiapsiagaan dan kolaborasi setiap institusi dan warga dalam menghadapinya. Cuaca ekstrem terlihat belum akan berhenti dalam waktu dekat.