Pihak kepolisian masih bungkam terkait kasus dugaan perampokan disertai pembunuhan di perumahan Puri Asri, Desa Purwosari, Kecamatan Comal, Kabupaten Pemalang.
- Ratusan Pemuda Konvoi Motor Sembari Nyalakan Petasan, Kena Sanksi Dorong Motor
- Keluarga Napi Dan PNS Lapas Sukamiskin Ikut Terjaring OTT KPK
- Dodi Alex Noerdin Cs Didakwa Terima Suap 4,4 M dari Direktur PT SSN
Baca Juga
Ditemui di Mapolsek Comal, Wakapolres Pemalang Kompol Gunawan Wibisono hanya memberi pernyataan singkat.
"Masih lidik (penyelidikan), nanti ya," kata Wakapolres dari dalam mobilnya yang melaju meninggalkan Mapolsek, Selasa (28/11).
Sempat terjadi pelarangan pengambilan gambar oleh pihak kepolisian di sekitar Mapolsek Comal. Larangan juga sempat dilontarkan anggota Resmob di sekitar lokasi kejadian.
Ketua RW 21, Perumahan Puri Asri Suharisto menyebut,saat ini pihak kepolisian sedang meminta keterangan sejumlah saksi. Selain dirinya, pihak keluarga korban juga dimintai keterangan satu persatu.
Ia bercerita, korban mempunyai mempunyai dua anak yaitu anak sulung perempuan dan anak bungsu laki-laki.
Saat ini WakaPolres Pemalang berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk memimpin proses rekonstruksi kejadian. Pihak kepolisian membawa anak bungsu korban bagai saksi pertama kali tiba di TKP.
Menurut sepengetahuan tetangga korban, Jaya, anak bungsu korban mendobrak rumah. Lalu bilang ke warga ayahnya seperti ditusuk orang.
"Habis dzuhur itu kejadiannya, anaknya yang bilang ke warga kalau bapaknya seperti ditusuk," jelasnya.
- Polrestabes Semarang Bekuk Anggota Gangster Usai Kabur ke Perumahan Greenwood
- Pelaku Begal Payudara Di Surakarta Berhasil Diamankan Polisi
- KPK Tunggu PPATK Tentukan Pengganti Aris Budiman