Mensos Pantau Langsung Latihan Atlet Asian Para Games Di Solo

Kehadiran Menteri Sosial (Mensos) Agus Gumiwang Kartasasmita meninjau persiapan para atlet Panahan Asian Para Games 2018 di Balai Besar Rehabilitasi Sosial Bina Daksa Prof Dr Soeharso, Solo, membawa angin segar bagi para atlet.


Dalam kunjungannya  Agus Gumiwang juga memastikan kesiapan para atlet yang akan berlaga di Asian Para Games  di Jakarta 6-13 Oktober 2018 mendatang.

Harapannya semua berjalan dengan lancar, tidak ada halangan dan semua prasarana terpenuhi.

Agus sampaikan, Kementrian Sosial juga diberikan tanggung jawab penuh oleh Inasgoc untuk mempersiapkan atlet yang akan berlaga di Asian Para Games 2018. Sebab itulah dirinya hadir dan melihat dari dekat sejauh mana persiapan atlet-atlet disabelitas ini berlatih.

"Kami harus memastikan langsung latihan para atlit berjalan baik.  Jadi kalau ada kendala, bisa langsung ditangani," jelasnya Kamis (13/9/2018).

Kepada para atlit yang sedang melakukan latihan ini, Agus berpesan agar tetap semangat berlatih sehingga bisa mengharumkan nama bangsa dengan memberikan medali kemenangan.

"Kami berharap atlet cabang olahraga  Panahan akan melampaui target perolehan medali, dari target awal hanya dua perak," pesan Agus Gumiwang.

Terkait bonus yang akan diperoleh atlet  yang berhasil mengantongi medali, Agus tegaskan pemerintah melalui Kemepora sudah mempersiapkannya. Karena mereka itu atlet- atlet negara yang kebetulan penyandang Disabilitas, maka Kemensos juga memiliki tanggungjawab sesuai kewenangan Kemensos.

"Masalah bonus sudah dipersiapkan oleh negara yang diambil dari APBN melalui Kemenpora. Dan tugas kita sesuai porsinya  dengan memberikan pelatihan-pelatihan ketrampilan pada para penyandang disabelitas (diluar olah raga)," tandasnya.