Pelarangan mudik yang disampaikan Pemerintah dan Mabes Polri disambut jajaran dibawahnya dengan melakukan sejumlah antisipasi. Seperti kegiatan penyekatan perbatasan yang dilakukan Polres Sukoharjo, dalam giat Operasi Keselamatan Candi 2021.
- Pemkot Salatiga Alokasikan Anggaran Sebanyak 108 Unit Rumah Tidak Layak Huni
- Pemkot Semarang Harap Warga Perumahan Dinar Indah Bersedia Pindah ke Rusun
- Jajaran Polsek di Kota Pekalongan Serentak Beri Kue Ultah ke Markas Koramil
Baca Juga
Pelarangan mudik yang disampaikan Pemerintah dan Mabes Polri disambut jajaran dibawahnya dengan melakukan sejumlah antisipasi. Seperti kegiatan penyekatan perbatasan yang dilakukan Polres Sukoharjo, dalam giat Operasi Keselamatan Candi 2021.
"Sukoharjo termasuk dalam salah satu destinasi mudik di Soloraya, maka kami antisipasi dengan kegiatan sosialisasi dan pengecekan arus lalu lintas pra hari raya," kata Kabag Ops Polres Sukoharjo, Kompol Agus Pamungkas, mewakili Kapolres Sukoharjo AKBP Bambang Yugo Pamungkas, Senin (19/4).
Polres Sukoharjo bersama Kodim Sukoharjo, Dishub, DKK dan Satpol PP menggelar operasi Keselamatan Candi 2021, yakni operasi praKetupat Candi untuk memantau praarus mudik.
Ada empat titik pemantauan yang dilakukan, yakni di Kartasura sebagai pintu masuk ke Solo, Mojolaban pintu masuk dari Jawa Timur, Nguter pintu menuju dan dari Wonogiri dan Watukelir Weru perbatasan Jogjakarta.
"Operasi Keselamatan Candi dilaksanakan mulai 12-25 April 2021, melakukan pemantauan wilayah menjelang Hari Raya Idul Fitri, utamanya melakukan penyekatan pemantauan kendaraan luar kota yang dimungkinkan melakukan curi start mudik," imbuhnya.
Saat dipantau pengemudi luar kota wajib menunjukkan hasil swab negatif saat melakukan perjalanan, bila tidak punya akan dilakukan tes swab. Bila kedapatan negatif bisa lanjut namun bila positif atau reaktif akan dirujuk melakukan tindakan lanjut.
"Kami juga efektifkan satgas covid di desa dan kecamatan untuk memantau pemudik yang nekat atau tidak terpantau satgas," imbuhnya.
Ditambahkan Kasat Lantas AKP Heldan Paramoda Wardhana, Operasi Keselamatan Candi 2021 akan berlangsung pada 12-25 April 2021.
Dilanjutkan dengan operasi cipta kondisi sebelum masuk Operasi Ketupat Candi 2021 pada 6-17 Mei 2021.
"Aksi sosialisasi terus kita lakukan untuk menciptakan kondisi aman nyaman ditengah pandemi, nanti juga akan pendiroan pospam di titik rawan yang ditentukan kemudian," imbuh AKP Heldan.
Salah satu aksi simpatik dari Polres Sukoharjo dan Satlantas Polres Sukoharjo yang juga dilaksanakan adalah pembagian takjil.
"Kami bagikan 100-an takjil di Kartasura, ini aksi simpati kami sekaligus bentuk sosialisasi operasi keselamatan lalulintas candi 2021," tandas AKP Heldan. [sth]
- Alumni AKPOL 1993 Batalyon Pesat Gatra Bagikan Sembako Nelayan Di Tengah Laut Lepas
- Polres Grobogan Tertibkan Sekelompok Anak Punk
- Narayafest Tour 2024 Tegal Ditutup Penampilan Enerjik dari JKT48, Opick, dan NDX AKA