Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Jawa Tengah mencatat sebanyak 1.159 perusahaan tercatat telah membayar tunjangan hari raya (THR) secara penuh.
- Raup Dolar, Berkah di Tengah Corona
- Pangsa Pasar Ekonomi Syariah di Jateng Capai 14 Persen
- Harga Ikan Membaik, Nelayan Rembang Mulai Semangat Melaut
Baca Juga
Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Jawa Tengah mencatat sebanyak 1.159 perusahaan tercatat telah membayar tunjangan hari raya (THR) secara penuh.
Kepala Disnakertrans Jawa Tengah, Sakina Rosellasari, mengatakan meski demikian pihaknya juga mencatat sebanyak 112 perusahaan yang membayar THR secara mencicil.
Dia mengaku pihaknya akan melakukan pengawasan dan pemeriksaan. Termasuk juga akan menindaklanjuti aduan sebanyak 99 aduan.
"Seluruh pengawas ketenagakerjaan kita yang ada di enam satker turun. Termasuk kemarin, hari ini pun, hingga sebelum besok cuti Lebaran, kita turun memastikan kondisinya,†kata Sakina, Selasa (11/5).
Sakina berharap perusahaan tetap melakukan pembayaran THR bagi karyawan. Mengingat itu adalah hak karyawan dari pengusaha. Yang mana, pengusaha mengetahui itu.
Disnakertrans Jateng juga menyadari bahwa terjadi ketidaklancaran aliran uang (cashflow) sejumlah perusahaan akibat dampak pandemi.
"Tapi apapun itu, itu adalah ketentuan, kewajiban bahwa perusahaan wajib membayarkan tunjangan hari raya keagamaan kepada karyawan sesuai ketentuan,†tegasnya.
Tim melakukan pemantauan pemberian THR ke tiga perusahaan di Kabupaten Semarang yaitu PT Cimory, PT Liebra Permana Semarang, dan AR Packaging Indonesia. Hasilnya, hanya PT Liebra yang kedapatan membayar THR secara mencicil.
Sementara itu, Human Capital General Affair Manager PT Liebra Pramana Semarang, Ralin Purnama, menuturkan pihaknya siap membayar THR secara penuh kepada 1.561 karyawan.
"Namun karena cashflow perusahaan yang masih terdampak Covid-19, maka pemberian THR dibagi menjadi dua bagian. Sehingga pada pelaksanaan pemberian 100 persen itu kami bagi menjadi dua bagian,†kata dia.
- TMMD di Wonogiri Buka Akses Usaha Pertanian Warga
- PT Agincourt Resources Borong 7 Penghargaan di EPSA 2024, Bukti Peduli Lingkungan
- UMKM Kuliner di Salatiga Sentuh Angka 5000