Bupati Karanganyar bersama Kapolres, Kodim, BPBD dan instansi terkait gelar apel bersama kesiapsiagaan tanggap darurat bencana.
- Himpaudi Pituruh Gelar Aksi Berbagi Takjil Di Pasar Tradisional
- Daerah Rawan Bencana Harus Siaga
- Peringati HAB Ke-76, Kemenag Wonigiri Gelar Jalan Sehat Kerukunan
Baca Juga
Seperti diketahui wilayah Karanganyar ada beberapa lokasi yang rawan bencana.
Bupati Karanganyar Juliyatmono menyebut memasuki musim penghujan semua instansi sudah siap berkoordinasi terkait siaga bencana.
"Unsur tiga pilar ini memang harus koordinasi yang makin mantap baik di masing-masing juga sudah memiliki posko siaga bencana sendir untuk penanggulangan kesiapsiagaan kita terhadap kemungkinan terjadinya bencana alam," papar Juliyatmono, Senin (6/1).
Saat ini, lanjut dia, Pemkab Karanganyar melalui BPBD juga sudah menyiapkan lima posko di sejumlah wilayah di Karanganyar.
Tindakan itu bentuk pencegahan dan meningkatkan kewaspadaan warga.
"BPBD ada lima posko yang didirikan di dekat lokasi yang berpotensi rawan terjadi bencana," lanjutnya.
Personil dari BPBD diharapkan juga berkantor di posko selama beberapa waktu kedepan seiring dengan curah hujan tinggi.
- Yayasan Habibullah Merasa Kecolongan Dengan Aksi Tipu Dokter Gadungan
- Jateng Bersholawat Diikuti Ribuan Santri dan Masyarakat Demak dan Sekitarnya
- Polres Wonogiri Imbau Warga Pangkas Pohon yang Membahayakan