Bupati Magelang Zaenal Arifin mengatakan, Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) merupakan sistem perlindungan yang menjadi salah satu pilar utama yang lebih komprehensif, inklusif dan adaptif. Sistem ini diharapkan mampu menghadapi berbagai goncangan alam, ekonomi, kesehatan, dan sosial.
- Kasus Aktif Covid-19 di Purbalingga Turun
- Okupansi Turun Sejak PPKM Darurat, Hotel Berbintang Di Salatiga Banting Harga
- Pemkab Batang Jamas 70 Pusaka di Malam Satu Suro
Baca Juga
Oleh sebab itu, dia mendukung sekaligus mendorong kegiatan Regsosek yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) dan akan dimulai Oktober 2022.
"Regsosek ini dilakukan sebagai upaya pemuktahiran data sebagai perwujudan satu data sosial ekonomi dan menjadi rujukan bagi lintas sektor, baik di pemerintah pusat maupun pemerintah daerah,” katanya, sata memimpin Rapat Koordinasi Regsosek di Hotel Grand Artos Magelang, Selasa (20/9).
Belajar dari guncangan pandemi Covid-19, kata dia, perlindungan sosial harus adaptif terhadap kebencanaan, saling terintegrasi antar program serta dapat disalurkan secara cepat dengan layanan yang mudah diakses.
Pendataan akan dilakukan dari desa, karena Pemerintah Desa menjadi unsur penting dalam mengidentifikasi penduduk rentan yang terdampak dan memudahkan penyaluran bantuan secara tepat.
Dia berharap, stakeholder terkait, semua elemen masyarakat terutama kepala desa/lurah agar mendukung program Regsosek ini sebagai langkah strategis yang tepat dalam pembangunan dan pemulihan ekonomi berbasis data di Kabupaten Magelang.
Sementara itu, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Magelang Toto Desanto melaporkan, Regsosek adalah suatu sistem dan basis data seluruh penduduk yang terdiri atas profil, kondisi sosial, ekonomi dan tingkat kesejahteraan yang terhubung dengan data induk kependudukan serta basis data lain hingga tingkat desa/kelurahan.
"Kami mohon dukungan untuk menyatukan visi dan membangun komitmen yang kuat untuk berperan aktif dalam menyukseskan progam Regsosek dan mohon masyarakat agar memberi respon yang baik, terima kedatangan petugas pendataan awal Regsosek 2022 dan memberikan jawaban dengan benar dan jujur, itu yang terpenting," jelasnya.
- Pemkot Salatiga Kaji Ulang Bukber Keliling
- Januari-Maret 2024: Damkar Wonogiri Tangkap 36 Ekor Ular
- PMI Kota Salatiga Buat Biopori Bersama Warga Kembang