Peringati Earth Hour Dengan Lari Bersama Malam Hari

Hotel Ibis Semarang Simpang Lima menggandeng Komunitas Lari Semarang Runners dan tamu memperingati Earth Hour, Sabtu (24/3) malam. Mereka melakukan olahraga lari bersama sejauh tiga kilometer.


Rute yang ditempuh dimulai dari Hotel ibis Semarang Simpang Lima - Simpang Lima - Jl Pandanaran - Jl Thamrin - Jl Depok - Jl Gajahmada lalu kembali lagi ke Hotel Ibis Semarang SimpangLima.

"Earth hour berbeda dengan tahun- tahun sebelumnya, kali ini manajemen hotel tak hanya melibatkan tamu menginap. Salah satu hotel yang bernaung dibawah AccorHotels Group ini juga mengajak masyarakat yang tergabung dalam suatu komunitas positif yaitu mengajak anggota Semarang Runners," papar Executive Secretary GM, Kristian Ayu W. 

Earth hour merupakan salah satu cara dilakukan serentak di seluruh belahan dunia sebagai wujud komitmen menjaga iklim bumi. Tahun ini Earth Hour serentak dilaksanakan pada tanggal 24 Maret 2018. Seluruh belahan dunia berpartisipasi dalam kegiatan ini yaitu dengan cara memadamkan lampu selama satu jam penuh. Di Indonesia khususnya pada Waktu Indonesia Bagian Barat tepat dipadamkan pada pukul 20.30- 21.30.

Para peserta mulai berkumpul pukul 19.00 tadi malam. Sebelum lari dilakukan pemanasan dipimpin oleh Anggota Semarang Runners, Hendrik.  Tak lama kemudian rombongan peserta lari sudah berbaris rapi dan bersiap melakukan start. Pita pelepasan pun dipotong dan seluruh peserta sangat antusias dalam melangkahkan kakinya berlari menyusuri rute. Sekitar 30 menit beberapa peserta sudah terlihat mendekati garis finish.

Sebagian peserta mencari sudut foto terbaik untuk diunggah di akun instagram. Unggahan terbaik akan mendapatkan satu buah voucher di La Table Restaurant Hotel Ibis Semarang Simpang Lima.

Saat lampu dipadamkan serentak tepat pukul 20.30, obor dinyalakan perwakilan dari Semarang Runners dan managemen hotel.

Suasana semakin meriah dengan pembagian doorprize dari pihak hotel, karaoke, waterpark dan lainnya. Di penghujung acara, manajemen hotel mengumumkan pemenang instagram photo contest. Voucher menginap di hotel tersebut diundi dari nomor peserta.

"Kami ingin menjalin hubungan baik antara manajemen hotel dengan tamu dan komunitas-komunitas. Selain itu, membangun rasa bangga menjadi salah satu manusia yang ikut berperan serta dalam menjaga iklim dunia," kata Ayu, sapaan akrabnya.