PKS: Prabowo Belum Meminang AHY

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yakin Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, masih belum menentukan nama calon wakil presiden di Pilpres 2019.


PKS tidak percaya kabar yang menyebut Prabowo sudah melamar tokoh muda Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dalam pertemuannya dengan Ketua Umum Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kemarin malam.

"Enggak ada. Semuanya masih proses," ujar Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, di Ruang Fraksi PKS, Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (25/7).

Mardani tegaskan, situasi politik menuju Pemilu 2019 akan sangat dinamis dan dapat berubah sewaktu-waktu.

"Di politik itu, satu hari berpolitik sangat panjang. Pagi milihnya AHY, siang milihnya mungkin Zulhas, tapi malam dipilihnya PKS, misalnya," ucapnya.

Dia mengajak empat parpol parlemen yang belum membentuk koalisi, atau di luar enam parpol yang sudah menyatakan dukungan ke incumbent Joko Widodo, untuk duduk bareng membahas formula koalisi dan menentukan cawapres.

"Saya yakin kalau sudah duduk bareng, musyawarah, akan ketemu formula terbaik," kata Mardani.