Media sosial maupun WAG dikejutkan video segerombolan pemuda mengendarai belasan sepeda motor membawa serta senjata tajam (sajam).
- Kapolri: Pendukung Teroris Bisa Dipidana
- Terlilit Hutang Pria Ini Mencuri di Bekas Kantornya
- Polres Cilacap Ungkap Dugaan Penyelewengan BBM Bersubsidi
Baca Juga
Hal ini membuat Polres Salatiga bergerak cepat menanggapi beredarnya vidio tersebut dan menyelidiki para pengadara motor.
Menurut informasi beredar kelompok pemuda membawa sajam pada hari Sabtu (19/04) dini hari di sekitar Jalan Lingkar Selatan (JLS) Salatiga.
Saat ini, Polres Salatiga tengah mendalami dan melakukan penyelidikan terkait informasi tersebut.
"Terkait beredarnya vidio tersebut, kami dari Sat Reskrim Polres Salatiga dengan dibantu Polsek Sidomukti dan Polsek Argomulyo, karena dimungkinkan kejadian tersebut melintas di wilayah Polsek Sidomukti dan wilayah Argomulyo," terang Kasat Reskrim, AKP M. Arifin Suryani saat dikonfirmasi, Sabtu (20/4).
Pihaknya mendalami informasi dengan mencari alat bukti baik itu saksi, CCTV maupun bukti yang lain di sekitar lokasi kejadian.
Ia berjanji, apabila dalam perkembangannya ditemukan adanya tindak pidana, akan ditindak lanjuti sesuai hukum yang berlaku
Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi maupun laporan yang menyebutkan jatuhkan korban luka ataupun korban jiwa.
- Warga Semarang Tewas Dikeroyok
- Asyik Pesta Ciu di Pantai Bandengan, Lima Pemuda di Jepara Digulung Tim Patroli Presisi Siraju
- Malam Mingguan Balapan Liar, Belasan Remaja Dibekuk Tim Elang Polrestabes Semarang